Jubir TPNPB-OPM Sebby Sambon, Sebut Dokter Bawa Pistol Penyebab KKB Serang Nakes, Netizen: Itu HOAX

- 20 September 2021, 10:38 WIB
Sebby Sambon Sebut dokter bawa senjata, dan menembaki KKB jadi penyebab utama Nakes diserang
Sebby Sambon Sebut dokter bawa senjata, dan menembaki KKB jadi penyebab utama Nakes diserang /Kolase by Maya /

JURNAL PALOPO- Pro dan kontra mulai mewarnai kasus penyerangan KKB terhadap Nakses di Distrik Kiwirok Pegunungan Bintang, Papua. 

Serangan KKB ke Distrik Kiwirok Papua, diketahui membuat kerusakan fatal termasuk pembakaran Puskesmas. Terparah adalah tewasnya Nakes Gabriela Meilani. 

Juru Bicara (Jubir) Tentara Pembebasan Nasional Papua Barat dan Organisasi Papua Merdeka (TPNPB-OPM), Sebby Sambon berikan keterangan mencengangkan. 

Baca Juga: Pengguna Akun Twitter Posting Kronologi Aksi KKB Papua, Reaksi Netizen Naik Pitam

Menurut Sebby Sambon, kasus penyerangan tenaga kesehatan, pada 13 September dikarenakan seorang dokter lebih dulu mengeluarkan senjata, hingga mengakibatkan adu tembak. 

"Saat kejadian tersebut dokter terlebih dahulu yang mengeluarkan senjata hingga menembak pasukan TPNPB, yang berakhir pada penyerangan dan pembakaran aset pemerintah kolonial Indonesia. Jadi pemicu serangan tersebut adalah dokter yang bersenjata", tutur Sebby Sambon. 

Hal ini dibantah oleh akun media sosial Facebook @Vinka Angela, yang dilansir Jurnal Palopo dari grup Papua Dalam Berita. 

Dalam grup tersebut Vinka Angela meninggalkan caption yang bertuliskan:

Baca Juga: Kilas Balik KKB di Papua, Mulai dari Tewasnya Gabriela Meilani Hingga Pernyataan Perang Lamek Taplo

"Teroris KKB Sebarkan HOAX tenaga kesehatan memiliki pistol. 

Kelompok teroris KKB terus menebarkan propaganda bahwa tenaga kesehatan di Distrik Kiwirok lebih dahulu menodongkan pistol dan melakukan penembakan kepada anggota teroris KKB. 

Semenjak kapan tenaga kesehatan dipersenjatai? tenaga kesehatan di Papua itu karena misi kemanusiaan. Tapi, kelompok teroris KKB justru membalasnya dengan kekejian dan kebiadaban. 

Waspadai propaganda kelompok teroris KKB yang menginginkan agar seluruh masyarakat Papua semakin terpuruk dalam jurang kehancuran"

Baca Juga: Martina Rinding Terus Menunggu Putrinya Gabriela Meilani, Irawan Setio Putra: Aktivis HAM Bungkam

Akun fb Vinka Angela sebut penyataan jubir KKB hoax, dokter bawa pistol
Akun fb Vinka Angela sebut penyataan jubir KKB hoax, dokter bawa pistol

Postingan Vinka Angela ke grup Facebook Papua Dalam Berita tentang berita hoax, yang disebarkan oleh KKB juga mendapat komentar beragam dari netizen. 

Baca Juga: Pemimpin KKB Lamek Taplo Nyatakan Siap Perang tapi Tak Ingin Dicap Teroris, Netizen: Mimpi di Siang Bolong

Seperti yang dikatakan pemilik akun Facebook Bombom Khaka "Lagu lama....teroris KKSB OPM ini suka putar balikkan fakta sebenarnya, bikin fitnah & Hoax....

Tak ketinggalan Ayu Ani juga meninggalkan komentar di postingan tersebut dengan mengatakan "PROYEK HOAX SUBUR DI PAPUA, NAKES INTEL PAKAI SENJATA AKHIR NAKES ASLI JADI KORBAN. 

Komentar beragam netizen di facebook
Komentar beragam netizen di facebook

Baca Juga: Korban dan Pelaku Penganiayaan Nakes di Kiwirok, Ternyata Saling Kenal

Hingga saat ini sejumlah pro dan kontra terus bergulir ditengah kasus kekerasan dan pelecehan, yang dilakukan oleh kelompok kriminal bersenjata (KKB) di Distrik Kiwirok Kabupaten Pegunungan Bintang.***

Editor: Naswandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x