Keutamaan Malam Lailatul Qadar, Menurut Ustadz Abdul Somad

- 3 Mei 2021, 22:19 WIB
Keutamaan Malam Lailatul Qadar, Menurut Ustadz Abdul Somad
Keutamaan Malam Lailatul Qadar, Menurut Ustadz Abdul Somad /Shavin Al- Asad Protic / Pixabay/

JURNAL PALOPO- Ramadhan menjadi bulan yang paling dinantikan oleh umat Islam, di seluruh dunia. 

Di bulan ini, kebanyakan umat Islam memiliki misi untuk memperbaiki diri dengan memperbanyak amal shaleh. 

Terlebih, di 10 hari terakhir bulan ramadhan yang identik dengan Lailatul Qadar. Berikut ini adalah keutamaan malam Lailatul Qadar, menurut ustadz Abdul Somad. 

Baca Juga: 6 Alasan Tersembunyi Dibalik Keringat Berlebihan, Kenali Mereka

Mengutip ceramah Ustadz Abdul Somad yang dimuat di kanal YouTube @religiOne, malam lailatul qadar adalah malam penuh kemuliaan. 

Ustadz Abdul Somad juga menjelaskan suatu riwayat, ketika Rasulullah SAW sedang duduk bersama sahabat. 

Kala itu, Rasulullah SAW bercerita tentang orang sebelum beliau dari kalangan Bani Israil. 

Rasul pun menceritakan bagaimana amalan orang tersebut yang sangat luar biasa. 

Baca Juga: Politisi Gerindra Beri Respon Menohok Penangkapan Mantan Sekum FPI, Fadly Zon: Munarman Diteroriskan

“Ada yang umurnya 80 tahun, malamnya qiyamul lail, siangnya jihad, tidak pernah buat dosa dan melawan perintah Allah walaupun sekedip mata,” jelas Ustadz Abdul Somad. 

“Mendengar hal tersebut, bukan main sedihnya perasaan sahabat mendengar apa yang diceritakan Rasul. Para sahabat langsung menunduk lesu, sedih, karena usia 80 tahun masih semangat untuk beramal saleh,” tambah Ustadz Abdul Somad. 

Ustadz Abdul Somad kemudian menerangkan salah satu hadits yang artinya: “umur umatku antara 60 sampai 70 tahun, sedikit sekali yang sampai 70”.

“Setelah mendengar hadits tersebut, Sahabat nampak semakin sedih,” ucap Ustadz Abdul Somad. 

Baca Juga: Tidak Dapat THR? Jangan Sedih Dulu, Lakukan Tips Ini Agar Lebaran Anda tidak Kalah Seru

Kekhawatiran ini lantaran para Sabahat menyadari bahwa hari-hari yang mereka habiskan tidak seperti orang berusia 80 tahun yang dikisahkan Rasul. 

Malamnya lebih banyak tidur daripada ibadah sementara siangnya lebih banyak mencari nafkah. 

Dijelaskan Ustadz Abdul Somad, turunlah Malaikat Jibril yang mengubah suasana hati Sahabat yang semula sedih. 

“Malaikat Jibril membawa ayat yang membahagiakan Sahabat, yakni Surat Al-Qadr,” kata Ustadz Abdul Somad. 

Baca Juga: 8 Fakta Mengenai Paket Makanan Sate Beracun, Motif Asmara Hingga Salah Sasaran

Ustadz kondang ini menuturkan bahwa lailatul qadar lebih baik dari seribu bulan atau lebih baik dari 80 tahun. 

Beliau menjelaskan lebih rinci terkait kandungaan Surat Al-Qadr. 

“Angka tertinggi dalam Bahasa Arab adalah 1000, maka dalam surat ini sebenarnya Allah ingin mengatakan bahwa lailatul qadar lebih baik daripada malam-malam yang tidak dapat dihitung dalam hitungan manusia dan bukan dari batasan tahun,” jelas Ustadz Abdul Somad. 

Malam yang paling mulia adalah malam lailatul qadar. Malam qadar juga diartikan sebagai malam sempit. 

Baca Juga: Pengertian dan Keistimewaan Zakat Fitrah pada Bulan Ramadhan

Maksudnya bahwa ketika lailatul qadar akan banyak sekali Malaikat yang seandainya Malaikat ini berbentuk fisik, seperti batu atau kayu, maka pastilah dunia ini akan sempit dipenuhi Malaikat.

Ustadz Abdul Somad turut menjelaskan salah satu ciri lailatul qadar adalah pada paginya cahaya matahari redup. 

Hal ini dikarenakan cahaya matahari kalah dengan banyaknya cahaya Malaikat yang akan berakhir naik menghadap Allah sampai terbitnya fajar. 

Selain itu, Ustadz Abdul Somad juga menjelaskan bahwa malam qadar juga disebut dengan malam takdir. 

Baca Juga: Serial Girl From Nowhere Season 2 Tayang 7 Mei, Bersiaplah Nanno Telah Kembali

Takdir yang dimaksud adalah takdir tahunan bukan takdir yang ditetapkan di Lauhul Mahfudz. 

“Oleh sebab itu, carilah lailatul qadar di 10 malam terakhir dengan banyak beribadah. Kalau sudah malam akhir, bangunkan keluarga, kuatkan ikan pinggang untuk beribadah bersama,” pesan Ustadz Abdul Somad saat mengakhiri ceramahnya.***

Editor: Naswandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah