Cepat Cek Rejeki Durian Runtuh ! Bansos BSU September 2022 Kucur Lagi, Pekerja Ini Bakal dapat Rp600 ribu

- 2 September 2022, 06:40 WIB
BSU bansos untuk pekerja dengan gaji minim, cair di bulan September 2022.
BSU bansos untuk pekerja dengan gaji minim, cair di bulan September 2022. /Pixabay/iqbalnuril

JURNAL PALOPO- Cepat Cek Rejeki Durian Runtuh ! BSU September 2022 Kucur Lagi, Pekerja Ini Bakal dapat Rp600 ribu. 

Bansos BSU kembali cair di bulan September 2022.

Kabar mengenai bansos BSU telah di pastikan oleh Kementrian Ketenagakerjaan atau Kemnaker.

Baca Juga: Pengalihan Subsidi BBM ke Bansos, Kenali Tiga Jenis Bantuan Sosial yang Capai 24,17 Triliun

Menurutnya bansos BSU atau Bantuan Subsidi Upah akan dicairkan per September 2022.

Saat ini pihaknya masih melakukan persiapan guna merampungkan masalah teknis.

“Kemnaker terus menyiapkan dan memfinalkan segala hal teknis untuk proses penyaluran BSU 2022"

"Kami terus berupaya agar BSU 2022 ini dapat tersalurkan pada September ini,"pungkas Ida dikutip dari laman resmi Kemnaker.

Baca Juga: Populer Terkini Legislator Nasdem Palopo Sentil Menteri, LGBT dan Hukuman Mati Ferdy Sambo, Bansos Hadir Lagi

Sejumlah hal teknis bansos BSU menurut Ida Fauziah, seperti masalah administrasi keuangan dan anggaran pengalokasian masih dilaksanakan.

Harapannya agar penyaluran bansos BSU ini dapat berjalan sebagaimana mestinya dan tersalurkan kepada pihak yang tepat.

Sebagai informasi, nominal BSU 2022 pada September ini kurang lebih sama dengan bulan lalu.

Para pekerja dengan gaji di bawah Rp3.5 juta akan mendapatkan BSU sebesar Rp600 ribu.

Baca Juga: KABAR BAIK! Pantau Segera Nama Anda di cekbansos.kemensos.go.id, Bansos Subsidi BBM Hadir Lagi

Pemerintah diketahui mengalokasikan dana bansos BSU 2022 sebesar Rp9.6 triliun kepada 16 juta pekerja.

Bagi Anda yang ingin mengetahui apakah Anda termasuk ke dalam penerima BSU 2022, simak cara berikut.

1. Akses laman Kemnaker melalui www.kemnaker.go.id

2. Silahkan pilih Login jika sudah memiliki akun, jika belum klik "Daftar Sekarang"

Baca Juga: Skema Bansos Disiapkan untuk Kenaikan Pertalite, IESR: Kalau Tidak Naik Pemerintah Harus Tambah Subsidi

3. Buat akun dengan menginput data NIK KTP, nama lengkap, dan nama ibu kandung

4. Aktivasi akun menggunakan kode OTP yang dikirim lewat SMS

5. Login ke akun yang telah diaktivasi menggunakan password yang dibuat saat pendaftaran akun.

6. Setelah login, segera cek pemberitahuan yang muncul

Baca Juga: Viral! Video Warga Temukan Beras Bansos Presiden Ditimbun di Tanah

Biasanya ada dua jenis pemberitahuan, yaitu terdaftar atau tidak sebagai penerima BLT subsidi gaji.

Jika data yang diinput terdaftar sebagai penerima BSU 2022, maka akan muncul keterangan "Anda ditetapkan sebagai penerima BSU 2022."

Selanjutnya, Kemnaker bakal menyalurkan dana BSU 2022 ke rekening masing-masing pekerja.

Baca Juga: Kabar Gembira! Deretan Bansos Akan Cair Lagi di Bulan Oktober, Segera Cek Daftarnya

Sebaliknya jika data Anda tidak terdaftar, maka pemberitahuan yang ditampilkan "belum memenuhi syarat".***

Editor: Naswandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x