Enak Loh Bersyukur Itu, Ini 5 Manfaatnya Menurut Islam, Salah Satunya Dijanjikan Surga

- 8 April 2022, 11:02 WIB
Ilustrasi bersyukur
Ilustrasi bersyukur /Pexels/Tima Miroshnichenko

JURNAL PALOPO - Rasa syukur merupakan bentuk terima kasih manusia kepada Tuhan, yang telah menciptakan bumi dan isinya.

Dalam hidup ini banyak hal yang dapat disyukuri manusia, termasuk mendapat teman, terlebih saat seseorang bertemu jodohnya.

Allah senantiasa mencintai hambanya yang telah mensyukuri apa yang telah diberikan.

 Baca Juga: Persib Bandung Dapatkan Pemain Ketiga, Reuni Lintas Generasi Akhirnya Terwujud

Tak hanya itu, ternyata ketika manusia bersyukur ini ada manfaatnya, terlebih ketika ikhlas bersyukur menggunakan hati, lisan serta anggota tubuhnya.

Berikut adalah manfaat bersyukur dalam islam.

1. Hati jadi lebih tenang

Mereka yang senantiasa bersyukur atas apa yang dimiliki, hati mereka akan kian tenang. Bahkan hati pun merasa lebih ridha dengan apa yang diberikan oleh Allah SWT.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Hari Ini, 8 April 2022 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius dan Pisces

2. Hidup penuh keberkahan

Dengan bersyukur maka hidup akan lebih terasa berkah. Karena telah mensyukuri apapun yang diberikan oleh Allah SWT.

Mereka yang bersyukur bukan tidak mungkin untuk berbagi kepada orang lain, sehingga rejekinya juga kian mengalir.

3. Dijanjikan Surga

Baca Juga: Marc Klok Versi 2! Osvaldo Haay Merapat ke Persib Bandung, Persija Ngamuk hingga Datangkan 3 Pemain Sekaligus

Orang yang saat ditimpa musibah, lalu menerima keadaannya dengan rasa syukur dan sabar maka Allah menjajikan surga kepada orang tersebut.

Surga adalah akhir bagi orang-orang yang beriman dan bertaqwa, umat muslim tentunya mendambakan untuk berada di surga.

4. Diampuni dosa-dosanya

Dari Jabir ra. bahwa Rasulullah SAW. bersabda

Baca Juga: Trisula Lini Depan Persib Bandung Kian Mengerikan! Winger Lincah Mendarat, Reuni Marc Klok Akhirnya Terjadi

“Allah SWT tidak memberi suatu nikmat kepada seorang hamba kemudian ia mengucapkan Alhamdulillah, kecuali Allah SWT menilai ia telah mensyukuri nikmat itu. Terlebih saat mengucapkan Alhamdulillah sebanyak dua kali maka Allah SWT akan memberinya pahala yang baru lagi. Apabila dia mengucapkan Alhamdulillah untuk yang ketiga kalinya, maka Allah SWT mengampuni dosa-dosanya". (HR. Hakim dan Baihaqi)

5. Meningkatkan Iman

Bersyukur salah satu cara meningkatkan keimanan dan ketakwaan manusia kepada Allah SWT.

Ketika seseorang ridha dengan mempersembahkan Allah Ta'ala. Dalam urusan dunia, saat kita melihat orang di bawah kita, tentunya itu membuat kita akan lebih bersyukur.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Hari Ini, 8 April 2022 untuk Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo dan Virgo

Karena di dunia ini masih ada orang yang lebih dibanding kita, maka bersyukur akan menambahkan kenikmatan dalam hidup kita.***

Editor: Gunawan Bahruddin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x