Evakuasi Gabriela Meilani Berhasil, TNI-Polri Sukses Atasi Cuaca dan Serangan KKB

- 17 September 2021, 21:55 WIB
TNI-Polri akhirnya berhasil melakukan evakuasi terhadap jasad Gabriela Meilani, yang jadi korban KKB di Distrik Kiwirok, Kabupaten Pegunungan Bintang, Papua, Jumat 17 September 2021
TNI-Polri akhirnya berhasil melakukan evakuasi terhadap jasad Gabriela Meilani, yang jadi korban KKB di Distrik Kiwirok, Kabupaten Pegunungan Bintang, Papua, Jumat 17 September 2021 /Facebook / Gabriella Meilani/Jurnal Palopo

JURNAL PALOPO- Upaya evakuasi Gabriela Meilani di Sistrik Kiwirok, Kabupaten Pegununan Bintang oleh pasukan TNI-Polri akhirnya berhasil dilakukan.

Butuh waktu dua jam, untuk proses evakuasi jasad Gabriela Meilani yang berada di kedalaman 300 meter.

Pasukan TNI-Polri yang terlibat dalam evakuasi tersebut berhasil atasi dua gangguan utama, cuaca yang kurang bersahabat serta serangan KKB di tempat evakuasi.

Baca Juga: Biadab! Gabriela Meilani Tewas Mengenaskan, dari Penuh Memar hingga Tubuh Dibelah KKB

Kapendam XVII/Cenderawasih, Kolonel Arm Reza Nur Patria membenarkan gangguan KKB saat evakuasi jasad Gabriela Meilani. 

Penembakan dilakukan KKB dari sebrang jurang lokasi jasad Gabriela Meilani ditemukan.

“Ini masih ada gangguan (tembakan) oleh KST. Kami juga masih terkendala mengambil jenazah suster, salah satunya karena jenazah berada di posisi terjal,” ucap Reza pada Jumat 17 September 2021.

Menurut Reza gangguan KKB menyebabkan Helikopter belum bisa memasuki Kiwirok.

Baca Juga: Jasad Gabriela Meilani, Korban Kekejaman KKB Berhasil Dievakuasi

Halaman:

Editor: Naswandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x