Resep Spesial Tempe Kuluyuk Sederhana dan Nikmat, Lebih Enak daripada Daging

- 19 Juni 2021, 17:18 WIB
Resep Spesial Tempe Kuluyuk Sederhana dan Nikmat, Lebih Enak daripada Daging/YouTube/Tangkapan Layar dari Tri Pujis/
Resep Spesial Tempe Kuluyuk Sederhana dan Nikmat, Lebih Enak daripada Daging/YouTube/Tangkapan Layar dari Tri Pujis/ /

JURNAL PALOPO – Tempe merupakan bahan pokok masyarakat yang dikonsumsi hampir setiap hari.

Kandungannya yang berasal dari kacang kedelai, bernilai sangat tinggi serta menyehatkan bagi siapa saja yang mengonsumsinya.

Tempe dapat diolah dengan berbagai macam, misalnya digoreng biasa, dibuat orek, dibacem, dan lain sebagainya.

Baca Juga: 6 Aplikasi untuk Desain Grafis di HP, Gratis dan Simpel Ilustrasi Aplikasi Desain Grafis di HP yang Gratis da

Tetapi apakah Anda tidak merasa bosan dengan olahan tempe yang itu-itu saja?

Di sini akan dibagikan resep special tempe kuluyuk sederhana namun tetap nikmat. Bahkan lebih enak daripada daging.

Penasaran? Simak langkah-langkahnya yang dirangkum dari kanal YouTube Tri Pujis.

Bahan-bahan yang diperlukan:

Baca Juga: Indonesia Kembali Berhutang Rp 7,18 Triliun Kepada Bank Dunia, Berikut Alasannya

1 papan tempe ukuran sedang atau besar

3 sendok makan tepung bumbu serba guna

½ sendok teh kaldu jamur

¼ sendok teh lada bubuk

Baca Juga: Ini Tanggapan Rezky Aditya Terkait Tudingan Wanita Inisial ‘W’ yang Ngaku Punya Anak

100 ml air

Bahan untuk saus kuluyuk:

1 batang daun bawang

½ bawang bombai

Baca Juga: Resep Tahu Disulap Jadi Ayam Crispy KFC, Mudah, Enak, dan Kriuk

2 siung bawang putih

2 sendok makan saus cabai

2 sendok makan saus tomat

1 sendok makan saus tiram

Baca Juga: Gadis Disabilitas Berusia 15 tahun Diperkosa 8 Pria Secara Bergantian, Selama Dua Hari di Tiga Lokasi

Sedikit lada bubuk

100 mililiter air

Langkah pembuatan tempe kuluyuk:

• Buka bungkus tempe, lalu potong menjadi kecil-kecil. Taruh di mangkuk atau piring

Baca Juga: 7 Detoks Keuangan Ini Membuat Kondisi Finansial Lebih Terkendali, Lakukan Segera

• Kukus tempe yang telah dipotong kecil ke dalam panci selama 15 menit

• Setelah terkukus, pindahkan potongan tempe ke dalam wadah bersih

• Tumbuk tempe dengan ulekan sampai halus namun masih terdapat kacang kedelai dari tempenya

• Tambahkan tiga sendok makan tepung bumbu serba guna ke dalam tempe yang telah ditumbuk

Baca Juga: Tuding Punya Anak dari Rezky Aditya, Wanita Inisial ‘W’ Ngaku Punya Bukti Kuat

• Tambahkan ½ sendok teh kaldu jamur, ¼ lada bubuk, kemudian aduk merata ke seluruh bagian tempe

• Masukkan 100 mililiter air secara bertahap sambil tempe diaduk rata

• Jika tempe dirasa sudah teruleni, cetak adonan tempe dengan menggunakan sendok

• Panaskan minyak di wajan secukupnya untuk menggoreng adonan tempe dengan api sedang

Baca Juga: Ini Profil Bani Maulana Mulia Cucu Bos Kapal, Suami Lulu Tobing yang Telah Digugat Cerai

• Goreng tempe yang telah dibentuk, goreng semuanya sampai kecokelatan. Jangan lupa untuk dibolak-balik agar tempe matang merata

• Setelah matang, angkat tempe dan tiriskan

• Siapkan satu batang daun bawang dan potong kecil-kecil

• Potong kecil-kecil juga bawang bombainya

Baca Juga: Palestina Tolak Dosis 1 Juta Vaksin Pfizer Nyaris Kadaluwarsa dari Israel

• Habis itu, geprek bawang putih dan cincang kasar

• Panaskan sedikit minyak, lalu tumis bawang putih sampai harum

• Kemudian masukkan bawang bombai dan daun bawang yang telah terpotong ke dalam wajan, lalu tumis sebentar

• Masukkan saus cabai, saus tomat, dan saus tiram, beri air, lalu aduk rata sampai mengental dan mendidih

Baca Juga: Mantap Bercerai dengan Bani Maulana Mulia, Lulu Tobing Hapus Foto Kebersamaan di Media Sosial

• Tambahkan sedikit lada bubuk ke dalamnya dan aduk kembali

• Setelahnya masukkan tempe yang digoreng tadi, lalu aduk sampai semua bagian tempe berlumurkan saus kental

• Masak hingga matang, lalu tiriskan

• Sajikan di atas piring dan tempe kuluyuk pun siap disantap

Tempe kuluyuk ini rasanya asam manis karena ada paduan saus tomat, saus cabai, dan saus tiram.

Sehingga keluarga Anda pun tidak akan bosan makan tempe tiap hari. Selamat mencoba.***

Editor: Gunawan Bahruddin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah