Tips dan Trik Mengetahui Password Wifi Gratis, Lewat Laptop atau Handphone

- 13 Desember 2020, 17:58 WIB
Ilustrasi Free WiFi
Ilustrasi Free WiFi / /geralt/Pixabay/

JURNALPALOPO- Tips dan trik kali ini akan membantu Anda cara mengetahui password wifi. Diera globalisasi saat ini internet menjadi hal utama bagi masyarakat. Bahkan ada yang rela nongkrong di cafe hanya untuk dapat mengakses internet dengan mengandalkan wifi.

Dari pada harus mengeluarkan uang banyak, Anda bisa mengikuti tips dan trik berikut, untuk lebih mudah mengetahui password wifi yang ada disekitar Anda.

Berikut ini beberapa tips dan trik mudah, untuk mendapatkan password wifi secera gratis, tetapi disarankan, lebih baik bertanya agar Anda merasa lebih nyaman saat menggunakannya.

Baca Juga: Periksa Kesehatan Anda dari Jenis Lidah yang Anda Miliki

Baca Juga: Pasangan Anda Kurang Peka! Coba Tips dan Trik Ini, Tunjukkan Rasa Peduli

1. Mengakses Menu Network dan Internet

Jika Anda menggunakan desktop atau laptop, ada cara lain yang bisa dilakukan untuk mengetahui password wifi, yakni dengan masuk ke menu ‘Network and Internet’ yang bisa ditemui di Control Panel.

Cara menemukan menu Control Panel bisa dilakukan di Start Menu atau dengan mengklik kanan wireless connection berbentuk sinyal, yang biasanya berada di pojok kanan bawah layar dekat status baterai, untuk masuk ke menu Open Network and Sharing Center.

Jika Anda membuka melalui Control Panel, carilah menu ‘Network and Internet’. Kemudian masuklah ke menu ‘Network and Sharing Center’ dimana di dalamnya akan bisa diketahui jaringan apa saja yang pernah terkoneksi dengan laptop kamu.

Pada jendela baru, Anda bisa melihat menu ‘Manage Wireless Networks’ untuk mengetahui password dari wifi yang terhubung ke laptop. Untuk mengetahuinya Anda tinggal meng-klik ke nama jaringan yang ingin dilihat passwordnya.

Baca Juga: Apa yang Membuat Virgo Marah, dan Apa yang Terjadi Jika Virgo Marah?

Baca Juga: Pasangan Seperti Apa yang Anda Butuhkan Dalam Hidup? Pilih Salah Satu Singa dan Lihat Jawabannya

Setelah diklik, akan muncul tab baru yang isinya status dari koneksi wifi yang sedang Anda gunakan. Kliklah tab ‘wireless properties’ dan pilih tab ‘security’ di sebelah kanan.

Di dalamnya akan muncul detail dari wifi seperti security tipe, encryption type dan network security key.

Di sini network security key masih berupa titik-titik yang tak terbaca, dan untuk menampilkan karakter aslinya Anda tinggal mencentang ‘show characters’ dan tampillah password dari wifi yang sedang Anda gunakan.     

Trik ini sebenarnya digunakan untuk mengetahui password wifi yang sudah terhubung ke laptop Anda, tanpa mengetahui terlebih dahulu apa password tersebut.

Baca Juga: Kenali Kepribadian yang Membuat Zodiak Virgo Marah, Jangan Membuatnya Bimbang

Baca Juga: Bawakan lagu Dynamite, Jimin BTS Maju Sebagai Rapper Gantikan Suga yang Jalani Pemulihan Kesehatan

2. Melalui HP Android

Selain melalui pemaparan di atas, Anda juga bisa melakukan dari handphone Android. Untuk mengetahui password WiFi, Anda cukup mengunduh aplikasi WiFi Password Recovery di Play Store.

Buka aplikasi WiFi Password Recovery dan zinkan aplikasi mengakses WiFi. Setelah itu aplikasi akan menampilkan riwayat WiFi yang pernah tersambung di Android Anda beserta dengan passwordnya.

3. Melalui Wireles dan Router

Untuk mengetahui password wifi di laptop atau PC, Anda bisa lakukan pengecekan pada wireless router internet yang Anda pasang. Biasanya, di bagian belakang atau bawah, akan ada tulisan SSID dan password.

Selain di situ, Anda bisa mengecek password dari boks router ketika pertama kali membelinya. Nantinya, akan ada serangkaian nomor berlabel 'Key'. Nah, itulah password WiFi Anda.

Baca Juga: Mahkamah Konstitusi Korea Tegaskan, Larangan Aborsi Harus Dicabut Akhir Tahun 2020

Baca Juga: Alami Cedera Otot dan Tendo Kaki, Umji GFriend Absen dalam Sejumlah Promosi

Bagaimana menurut Anda sahabat Jurnal Palopo, cari ini cuku simpel buka! Tips dan trik diatas bisa Anda gunakan, saat kehilangan password wifi di laptop, PC, dan juga Handphone.***

Editor: Naswandi

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x