Tips dan Trik Menjaga Agar Laptop Tidak Mudah Panas, Gunakan Colling Pad

10 Desember 2020, 20:48 WIB
Tips dan Trik mengatasi laptop panas /pixabay.com/kaboompics

JURNALPALOPO- Seiring dengan teknologi yang makin maju, laptop pun memiliki design yang makin berkembang. Namun terkadang laptop mudah panas hingga menyebabkan lelet. Untuk itu tips dan trik kali ini, akan membahas cara mengatasinya. 

Ketika laptop terasa mudah panas saat digunakan ini biasa dikenal sebagai overheating atau tidak normal. Sangat penting bagi Anda mengetahui tips dan trik ini untuk menjaga laptop Anda.

Kondisi ini sangat berdampak buruk bagi keadaan laptop, performanya akan melambat saat digunakan dan menjadikan Anda merasa tidak nyaman. Tips dan trik ini perlu anda ketahui agar laptop Anda terhindar dari kerusakan.

Baca Juga: Berbicara dengan Diri Sendiri Bisa Jadi Tanda Orang Tersebut Jenius, Benarkah?

Baca Juga: Rambut Anda Keriting, Coba Tips dan Trik Ini untuk Merawatnya

1. Bersihkan Bagian dalam Laptop

Seiring waktu sistem pendingin laptop pasti mengalami perubahan, jika laptop terus digunakan. Anda pasti tidak menyadari bahwa di dalamnya terdapat banyak debu yang menempel.

Hal ini menjadi masalah utama bagi laptop Anda yang mengalami lambat.

Debu yang menumpuk dari luar masuk ke dalam laptop, untuk itu Anda harus membersihkan laptop secara berkala dibagian sistem pendingin.

Bisa dilakukan sendiri untuk mengecek kondisi bagian laptop Anda atau memanggil jasa servis teknik profesional langsung jika Anda takut untuk melakukannya sendiri.

Baca Juga: Penampilan Anda Terganggu Pori-Pori, Lakukan Tips dan Trik Berikut Ini

Baca Juga: Selain HRS, Polisi Tetapkan 5 Orang Lainnya Sebagai Tersangka, Muannas: Sebaiknya Penuhi Panggilan

2. Memperhatikan Kondisi Laptop 

Laptop biasa mengalami suhu panas yang disebabkan oleh lubang ventilasi tertutup. 

Secara tidak sadar, Anda sering menyimpan laptop diatas benda yang justru menghalangi ventilasi. Seperti bantal dan selimut, material ini akan mengantarkan suhu panas. 

 

Ada baiknya Anda menyimpan laptop diatas meja atau simpan laptop di ruangan yang dingin.

3. Gunakan Colling Pad

Sangat penting bagi Anda untuk menggunakan aksesoris sistem pendingin ini.

Baca Juga: Penasaran dengan Hasil Pilkada? Begini Cara Cek Hasil Pilkada Serentak Via Online

Baca Juga: Tips dan Trik: Buat Ubur-ubur Succulents dan Ubah Taman Anda Menjadi Akuarium Mistik

Colling pad atau kipas pendingin laptop sudah banyak tersedia. Bentuknya juga yang praktis mudah dilipat dan bisa dibawa kemana saja

4. Kenali Batas Kemampuan Laptop

Penyebab laptop mudah panas bisa ditemukan dari performanya, tanpa dilihat dari batas kemampuan dari perangkat.

Sebaiknya jika ingin membuat laptop awet, coba untuk menurunkan performa laptop agar tidak terjadi panas berlebihan ataupun sistem menjadi lambat.

Inilah tips dan trik yang bisa Anda gunakan untuk mencegah laptop Anda agar tidak mudah kena panas. Coba dan lihat perubahannya.***

Editor: Naswandi

Tags

Terkini

Terpopuler