Siap Daftar SNBP? Cari Tahu Dulu Kuota yang Disediakan Prodi Kampus, Begini Caranya

- 16 Februari 2024, 11:44 WIB
Ilustrasi jadwal pendaftaran SNBP.
Ilustrasi jadwal pendaftaran SNBP. /Media Purwodadi/Hana Ratri/

JURNALPALOPO.COM - Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) telah menjadi pintu gerbang utama bagi calon mahasiswa perguruan tinggi negeri (PTN).

Di tahun 2024, SNBP kembali mempertahankan kebijakan pemilihan program studi (prodi) sebagai salah satu aturan kunci.

Hal ini penting untuk dipertimbangkan oleh para calon peserta SNBP 2024.

Baca Juga: Menggali Khasiat Tanaman Herbal Buah Mahkota Dewa: Manfaat Kesehatan dan Peringatan Penting

Perlu diperhatikan bahwa SNBP 2024 tidak lagi mengizinkan peserta yang lolos seleksi untuk mendaftar melalui jalur SNBT atau jalur mandiri lainnya, berbeda dengan tahun sebelumnya.

Pemilihan program studi (prodi) menjadi aspek penting dalam proses pendaftaran SNBP 2024.

Untuk kalian yang ingin tahu cara melihat daya tampung prodi pada SNBP 2024. Berikut langkah-langkahnya:

1. Buka Portal SNPMB: Kunjungi laman Portal SNPMB.
2. Navigasi Menu: Klik sidebar di sisi kiri layar untuk menampilkan menu.
3. Pilih Bagian SNBP: Pilih bagian SNBP untuk menampilkan opsi menu tambahan.
4. Lihat Informasi PTN SNBP: Klik opsi PTN SNBP untuk melihat daftar universitas tujuan, termasuk PTN akademik, PTN vokasi, dan PTKIN.
5. Cari Universitas Tujuan: Temukan kampus yang menjadi pilihan Anda dan klik "Lihat Prodi".
6. Data Daya Tampung: Sistem akan menampilkan data terkait penerimaan SNBP di kampus tersebut, termasuk nama kampus, jumlah prodi, alamat website resmi, lokasi, dan provinsi.
7. Telusuri Prodi: Laman ini juga menampilkan informasi tambahan seperti kode prodi, nama prodi, jenjang, daya tampung di tahun 2024, jumlah peminat pada tahun sebelumnya, dan kebutuhan portofolio untuk prodi tersebut.

Baca Juga: Chip Huawei Siap Hebohkan Pasar Ponsel Pintar, Intip Bocoran Spesifikasinya

Halaman:

Editor: Gunawan Bahruddin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x