Lagi-lagi Amerika, Konflik Rusia-Ukraina bisa Terjadi antara China-Taiwan

- 7 Maret 2022, 07:59 WIB
AS Gunakan Situasi Krisis Ukraina Untuk Memfitnah China Menurut Wang Wenbin
AS Gunakan Situasi Krisis Ukraina Untuk Memfitnah China Menurut Wang Wenbin /Jurnal Ngawi /Gambar Juru bicara Kementerian Luar Negeri China

JURNAL PALOPO - Menteri Luar Negeri Amerika Serikat, Mike Pompeo mengatakan Washinton harus segera bergerak untuk mengakui Taiwan sebagai sebuah negara.

“Sangat penting untuk mengubah ambiguitas 50 tahun,” kata Pompeo dikutip dari Post Guam saat nengunjungi Taipei.

Perubahan yang didorong oleh Pompeo akan menjungkirbalikkan lebih dari empat dekade ambiguitas strategis AS di Taiwan.

Baca Juga: Skema 'Lempar Batu Sembunyi Tangan' ala Trump, Serang Rusia Menggunakan Bendera China

Sebuah kebijakan yang dimaksudkan untuk meminimalkan risiko konflik langsung dengan China yang mengklaim Taiwan bagian dari wilayahnya.

Pompeo datang pada waktu yang sangat sensitif, karena status Taiwan telah membuat perbandingan dengan invasi Rusia ke Ukraina.

Presiden Taiwan, Tsai Ing-wen telah mengecilkan kekhawatiran bahwa perang di Eropa dapat memicu krisis serupa di Asia, dengan mengatakan kedua situasi itu secara fundamental berbeda.

Sejak menjalin hubungan diplomatik dengan pemerintah Komunis Beijing pada tahun 1979, AS telah mempertahankan hubungan informal dengan Taiwan sambil menghindari mengambil posisi di kedaulatan pulau itu.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Hari Ini, 7 Maret 2022 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius dan Pisces

Halaman:

Editor: Gunawan Bahruddin

Sumber: Fast Company Postguam


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x