Masjid Al Aqsa Palestina Diserang Tentara Israel, saat Jamaah Melakukan Shalat Tarawih

- 9 Mei 2021, 12:18 WIB
Warga Palestina bereaksi ketika polisi Israel melemparkan granat kejut selama bentrokan di kompleks Masjid Al Aqsa, di  Yerusalem, Jumat 7 Mei 2021. Bentrokan tersebut sebagai imbas ketegangan di Yerusalem yang meningkat karena warga Palestina memprotes pembatasan akses Israel ke beberapa bagian Kota Tua Yerusalem, termasuk Masjid Aqsa selama bulan suci Ramadhan 2021 dan beberapa keluarga Palestina diperintahkan untuk meninggalkan rumah mereka yang diambil paksa oleh pendatang Israel.
Warga Palestina bereaksi ketika polisi Israel melemparkan granat kejut selama bentrokan di kompleks Masjid Al Aqsa, di Yerusalem, Jumat 7 Mei 2021. Bentrokan tersebut sebagai imbas ketegangan di Yerusalem yang meningkat karena warga Palestina memprotes pembatasan akses Israel ke beberapa bagian Kota Tua Yerusalem, termasuk Masjid Aqsa selama bulan suci Ramadhan 2021 dan beberapa keluarga Palestina diperintahkan untuk meninggalkan rumah mereka yang diambil paksa oleh pendatang Israel. /REUTERS / Ammar Awad/aww./

JURNAL PALOPO- Saat Masjid Al Aqsa Palestina, yang merupakan masjid sangat dihormati dan dimuliakan umat Islam, diserang oleh Tentara Israel pada Sabtu, 8 Mei 2021. 

Masjid yang sudah ditetapkan sebagai warisan budaya dunia oleh UNESCO ini diserang Tentara Israel, saat jamaah sedang melakukan ibadah shalat tarawih. 

Hal ini diketahui dalam video yang diunggah melalui IGTV oleh akun @eye.one.palestine. Tampak puluhan tentara Israel yang berseragam, melakukan serangan dengan persenjataan lengkap. 

Baca Juga: Larangan Mudik Lebaran Petaka Bagi Sopir Mobil di Palopo, Pemerintah Harus Jamin Hidup Keluarga Kami

Dalam video tersebut, Tentara Israel menembaki para jamaah, yang berlarian ke luar untuk menghindari serangan. Namun ada beberapa jamaah yang berusaha berlindung dengan menutup pintu Masjid rapat-rapat. 

Sampai dengan Minggu, 9 Mei 2021 pukul 11.22 WIB, video ini sudah ditayangkan sebanyak 3,1 juta kali dan dikomentari 4.855 warganet, yang berempati dan prihatin menyaksikan peristiwa penyerangan ini. 

Dr. H. M Hidayat Nur Wahid, MA merespon serangan yang dilakukan Tentara Israel ke Masjid Al aqsa. 

Baca Juga: WNA China Bebas Masuk Indonesia di Tengah Larangan Mudik, Syarief Hasan: Pemerintah Mesti Tegas

Wakil Ketua Majelis Permusyaratan Rakyat (MPR) sekaligus politisi PKS yang akrab disapa HNW ini mengecam keras serangan Tentara Israel ke Masjid Al Aqsa. 

Halaman:

Editor: Naswandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x