Keluarga Abock Busup Tolak Autosipsi, Brigjen Pol Rusdi Hartono: Tak Ada Tanda Kekerasan

- 5 Oktober 2021, 13:39 WIB
Polri ungkap bahwa Abock Busup meninggal tanpa ada tanda adanya kekerasan
Polri ungkap bahwa Abock Busup meninggal tanpa ada tanda adanya kekerasan /Dok. PMJ News

"Pintu terbuka dan tidak ada tanda-tanda terjadinya, tindakan kekerasan di tubuh, kamar dan juga obat-obatan," jelasnya. 

Korban kemudian dilarikan ke rumah sakit, olah TKP dan juga pihak keluarga dihubungi. Namun hasil pembicaraan keluarga Abock Busup, menolak untuk dilakukan autopsi. 

"Pihak keluarga telah menerima, jika kematian korban adalah sebuah takdir,"sebut Rusdi Hartono. 

Lebih jauh Brigjen Pol Rusdi Hartono, berharap dengan adanya keterangan tersebut warga di Yahukimo tidak lagi terprovokasi. 

Baca Juga: Mantan Bupati Abock Busup Meninggal Dunia, Yahukimo Berdarah Korban Nyawa Mulai Berjatuhan

Seperti diketahui, setelah kabar kematian Abock Busup menyebar ke Papua, konflik antar suku tak lagi berkepanjangan. 

"Semoga mereka tidak mudah terprovokasi dengan isu-isu yang menyebar saat dengan cepat,"harapnya.

Diketahui, saat ini selain konflik suku yang pecah di Yahukimo, kontak senjata TNI Polri dengan KKB juga sering terjadi.***

Halaman:

Editor: Naswandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah