Pantas Netizen Indonesia Cukup Ditakuti, Ternyata Nomor 1 di Dunia Dalam Hal Ini, Patut Dibanggakan?

- 13 Januari 2024, 13:48 WIB
Ilustrasi kecanduan HP
Ilustrasi kecanduan HP /

JURNALPALOPO.COM - Data terbaru menunjukkan bahwa penduduk Indonesia menghadapi tantangan serius terkait kecanduan HP.

Warga Indonesia kembali menempati peringkat pertama dalam penggunaan waktu menatap layar HP menurut State of Mobile 2024 yang dirilis oleh Data.AI.

Pada tahun 2023, warga Indonesia menghabiskan waktu rata-rata 6,05 jam setiap hari menggunakan perangkat mobile seperti HP dan tablet.

Baca Juga: Tanpa ke Kantor Dukcapil Anda Sudah Bisa Mencetak KK Lewat Ponsel, Begini Caranya

Mereka menjadi satu-satunya masyarakat yang melebihi batas 6 jam per hari membuat Indonesia berada diposisi pertama.

Di posisi kedua, warga Thailand hanya menghabiskan 5,64 jam, sementara Argentina berada di posisi ketiga dengan 5,33 jam.

Meskipun menurun sedikit dari tahun sebelumnya, pada 2022 warga Indonesia menghabiskan waktu 6,14 jam per hari di layar HP dan tablet.

Di sisi lain, Indonesia menjadi salah satu negara teratas dalam hal download aplikasi, menempati peringkat kelima dengan sekitar 7,56 miliar kali download aplikasi sepanjang 2023.

Baca Juga: Yang Dari Jurusan Ini Siap-siap, Kemungkinan Bakal Banyak Diterima Pada Rekrutmen CPNS 2024

Halaman:

Editor: Gunawan Bahruddin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x