Jokowi Beri Selamat Kepada Presiden Terpilih, Joe Biden jadi Presiden Tertua Amerika Serikat

- 8 November 2020, 14:02 WIB
Presiden Jokowi memberikan ucapan selamat kepada Joe Biden sebagai presiden terpilih AS
Presiden Jokowi memberikan ucapan selamat kepada Joe Biden sebagai presiden terpilih AS /Instagram/@jokowi

JURNALPALOPO - Presiden dan Wakil Presiden Amerika Serikat (AS) telah terpilih, meski belum diumumkan secara resmi, pemilhan ini jadi pusat perhatian masyarakat dunia.

Usai Donald Trump, AS akan di pimpin Joe Biden bersama dengan wakilnya Kamala Haris yang memenangkan pemilihan presiden dengan lebih dari 270 suara elektoral.

Para pemimpin politik dari seluruh dunia pun memberi selamat kepada Joe Biden setelah dinyatakan sebagai pemenang melawan Donald Trump.

Tak terkecuali Presiden Republik Indonesia (RI) Joko Widodo (Jokowi) yang turut serta memberi selamat melalui unggahan pada Instagramnya kepada Joe Biden.

Baca Juga: Nikmati Makan Kenyang dan Hemat Dengan ShopeePay Deals Rp1

“Salam terhangat saya @JoeBiden dan @KamalaHarris atas pemilihan bersejarah Anda,” tulis Presiden RI Jokowi dalam postingannya di medial sosial Instagram pada 8 November 2020.

“Hasil yang sangat besar adalah refleksi dari harapan yang ditempatkan pada demokrasi,” tambah Jokowi.

“Nantikan untuk bekerja sama dengan Anda dalam memperkuat kemitraan strategis Indonesia-AS dan mendorong kerja sama kita di bidang ekonomi, demokrasi, dan multilateralisme,” tutupnya.

Halaman:

Editor: Gunawan Bahruddin

Sumber: Pikiran Rakyat Zona Jakarta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x