ILC Batal Tayang, Fadli Zon Balas Status Karni Ilyas: Waktunya Memulai Mati Ketawa Cara Indonesia

- 19 Oktober 2020, 12:33 WIB
Fadli Zon.
Fadli Zon. /YouTube Fadli Zon./Tangkapan Layar

JURNALPALOPO - Indonesia Lawyers Club (ILC) yang tayang tiap hari selasa malam, pekan kemarin tidak melakukan siaran.

Program acara di TV One ini selalu mendatangkan narasumber yang kompeten dibidangnya masing-masing.

Namun minggu lalu, program talkshow ini batal tayang. Beragam spekulasi muncul terkait tidak tayangnya program ILC ini.

Baca Juga: Pemakamana Islam Terancam Longsor, BPBD Palopo Terjunkan Tim Bersama Warga Membuat Saluran Air

Baca Juga: Resmi Sah, Berikut Fakta-fakta Perjalanan Cinta Nikita Willy dengan Indra Priawan

Salah satunya adalah maraknya isu yang saat ini sedang panas yakni UU Cipta Kerja dan beberapa isu politik lainnya.

Karni Ilyas yang merupakan pembawa acara tersebut hanya mencuit pembatalan tayangan ILC untuk malam itu melalui akun Twitter miliknya.

Cuitan ini sempat ramai dan disoroti publik dan dianggap menjadi salah satu bungkamnya media di tengah isu panas publik yang sedang merebak seperti dikutip dari Portal Jember berjudul Komentari Karni Ilyas, Fadli Zon: Kalau ILC Juga Disensor, Ganti Aja Indonesia Laughing Club.

 "Tidak semua yang saya tahu bisa saya katakan. Tidak semua yg saya alami bisa saya cerirtakan. (Karni Ilyas)," ungkap Karni di Twitternya pada Selasa, 13 Oktober 2020 dimana jadwal ILC seharusnya tayang hari itu.

Baca Juga: Putri Sulungnya Wisuda, Anies: Terima Kasih pada Guru dan Dosen, Semoga jadi Amal Jariyah

Baca Juga: Kadis Pendidikan Luwu Utara Bantah Isu Dana BOS yang Dijadikan Biaya Spanduk salah satu Paslon

Hingga tadi malam, Karni menuliskan teks tweet yang disaut pautkan oleh Fadli Zon dengan acara ILC yang absen muncul di muka layar TV Indonesia TV One ini.

"Ini cerita era Soviet dipimpin Khruschev. Tiap musim dingin jutaan burung mengungsi ke selatan. Suatu waktu burung selatan bertanya Kenapa kalian pd ngungsi ke sini? Burung imigran menjawab, Soalnya di utara sekarang kami dilarang berkicau (Mati Ketawa Cara Rusia),"tulis karni pada 18 Oktober 2020 pukul 11.33 WIB.

Fadli Zon yang mengeahui cuitan ini, langsung membalas Karni Ilyas dengan menghubungkan acara ILC yang dibawakannya. Ia pun sempat menyinggung soal buku satire dari negara Soviet.

"Saking kerasnya sensor n represi di Soviet, keluarlah buku satire terkenal itu Mati Ketawa Cara Rusia. Kayaknya sekarang ini kita bisa memulai buku Mati Ketawa Cara Indonesia. Kalau @ILCtv1 juga disensor, Bang @karniilyas ganti judul aja Indonesia Laughing Club Pasti aman(emoji tertawa)," tulis Fadli Zon.

Baca Juga: Selain Manis, Ternyata Buah Anggur Memiliki Beragam Manfaat untuk Kesehatan Loh!

Baca Juga: Cemburu Lihat Adegan Ciuman Suaminya, Kajol Tarik Pistol dari Balik Bajunya

Unggahan ini ramai dikomentari Netizen di tweet Karni Ilyas ataupun di komentar Fadli Zon sendiri.***

(Portal Jember/Nurul Hidayati)

Editor: Gunawan Bahruddin

Sumber: Portal Jember


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah