Kapal Motor Karya Indah Terbakar di Malut, 14 ABK dan 181 Penumpang Selamat

- 29 Mei 2021, 20:39 WIB
Kapal Motor Karya Indah Terbakar di Malut, 14 ABK dan 181 Penumpang Selamat
Kapal Motor Karya Indah Terbakar di Malut, 14 ABK dan 181 Penumpang Selamat /Kolase Foto Annisa / Jurnal Palopo/

JURNAL PALOPO - Kapal Motor Karya Indah terbakar di Perairan Pula Limafatola, Sanana, Kabupaten Kepulauan Sula, Provinsi Maluku Utara pada Sabtu 29 Mei 2021 pukul 7.00 WIT. 

Saat ini proses evakuasi telah selesai dilakukan dan 14 orang Anak Buah Kapal (ABK) serta 181 penumpang dinyatakan selamat.

Proses evakuasi dilakukan langsung oleh tim reaksi cepat atau Quick Response Team (QRT) melalui KSOP Kelas II Ternate dan UPP Sanana serta unsur SAR terkait.

Baca Juga: KM. Karya Indah Bermuatan 181 Penumpang Terbakar di Laut Maluku Utara, Begini Kondisinya

Kepala KSOP Kelas II Ternate Affan Tabona menyatakan bahwa proses evakuasi terhadap 14 Anak Buah Kapal (ABK) dan 181 penumpang kapal telah selesai dilakukan dan seluruhnya dinyatakan dalam kondisi selamat.

“Saat ini proses evakuasi terhadap 14 ABK dan 181 penumpang kapal telah selesai dilakukan dan seluruhnya dalam kondisi selamat,” kata Affan Tabona melalui keterangan tertulis Sabtu 29 Mei 2021.

Affan Tabona juga menjelaskan bahwa KM Karya Indah yang melakukan perjalanan dari Pelabuhan Ternate menuju Pelabuhan Sanana tiba-tiba mengalami insiden kebakaran di tengah perjalanan.

Pihaknya belum dapat memastikan penyebab terbakarnya kapal karena fokus melakukan proses evakuasi pada seluruh penumpang dan awak kapal.

Baca Juga: Kapal Motor Karya Indah Kebakaran di Perairan Pulau Lifamatola, Motif Belum Terungkap

Halaman:

Editor: Naswandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x