Info CPNS 2021: Kejaksaan RI Buka Formasi untuk Lulusan SMA Sederajat

- 28 Mei 2021, 16:43 WIB
Info CPNS 2021: Kejaksaan RI Buka Formasi untuk Lulusan SMA Sederajat
Info CPNS 2021: Kejaksaan RI Buka Formasi untuk Lulusan SMA Sederajat /Instagram @asn.kejaksaan/

JURNAL PALOPO- Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) mulai dibuka pada 31 Mei 2021. Beberapa daerah dan instansi telah mengumumkan ketersediaan formasi CPNS yang akan direkrut, salah satunya Kejaksaan Republik Indonesia (RI).

Pada seleksi CPNS 2021, Kejaksaan RI akan merekrut sebanyak 4.148 CPNS untuk ditempatkan di beberapa jabatan, dan terbanyak yaitu formasi Jaksa dengan kuota 1000. 

Dikutip Jurnal Palopo dari Instagram @kejaksaan.ri Kejaksaan RI membuka kesempatan bagi lulusan SMA/sederajat menjadi CPNS dengan menyediakan formasi 494 formasi untuk jabatan Pengawal Tahanan/Narapidana. 

Baca Juga: Info CPNS 2021: Pendaftaran CPNS dan PPPK Ditunda, Benarkah?

Jabatan Pengawal Tahanan/Narapidana berperan penting dalam pelaksanaan tugas dan fungsi Kejaksaan RI. 

Utamanya selama proses penuntutan maupun eksekusi, jabatan ini harus selalu melakukan pengawalan terhadap tahanan ataupun narapidana secara profesional. 

Jika berhasil lulus seleksi CPNS pada formasi ini, anda akan diberikan pola pengembangan kompetensi seperti beladiri dan menembak agar dalam setiap pelaksanaan tugas dipastikan aman, tuntas, dan terkendali.

Baca Juga: Info CPNS 2021: Bukan Lulusan S-1? Jangan Khawatir, Ini Formasi CPNS dan PPPK untuk Lulusan SMA

Selain membuka formasi untuk jabatan Pengawal Tahanan/Narapidana, Kejaksaan RI membuka formasi lainnya yaitu Jaksa, Pranata Barang Bukti, Pengolah Data Perkara dan Putusan, serta Ahli Pertama Pranata Komputer. 

Halaman:

Editor: Naswandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x