Dari Pesawat Jatuh hingga Gempa, 2021 Dibuka dengan Rentetan Bencana di Indonesia

- 17 Januari 2021, 15:31 WIB
Bencana alam banjir dan tanah longsor terjadi di Kota Manado, Provinsi Sulawesi Utara
Bencana alam banjir dan tanah longsor terjadi di Kota Manado, Provinsi Sulawesi Utara /BNPB

Baca Juga: 'Parakacuk' Game Bully Versi Indonesia, Rilis Oktober Mendatang

Sedangkan di Kabupaten Majene, sekitar 637 orang mengalami luka ringan dan mendapatkan penanganan rawat jalan serta kurang lebih 15.000 orang mengungsi di 10 titik pengungsian.

Di pulai Jawa sendiri, bencana tanah longsor terjadi di beberapa wilayah. Salah satunya di di Kabupaten Sumedang dengan total korban yang berhasil ditemukan tim gabungan berjumlah 28 orang dan 12 orang masih dinyatakan hilang berdasarkan data dari BNPB per hari Minggu 17 Januari 2020 pukul 03.59 WIB.

Pencarian korban terkendala cuaca hujan bisa menyebabkan longsor susulan. Informasi dari  Badan Geologi, masih ada retakan di beberapa titik lokasi longsor, sehinggga tim gabungan perlu menjaga keselamatan saat melakukan evakuasi.

Data sementara sebanyak 1.020 jiwa mengungsi terbagi di pos pengungsian Lapangan Taman Burung dan rumah kerabat yang aman dari potensi longsor.

Baca Juga: Anda Pemalu? Lakukan Tips Berikut untuk Menghilangkan Rasa Malu Berlebihan

Berdasarkan catatan-catatan BNPB tersebut, jika digabungkan sudah ada puluhan ribu korban terdampak bencana alam di berbagai daerah di Indonesia. Terbaru, bencana banjir dan tanah longsor terjadi di Sulawesi Utara. Korban meninggal hingga kini diketahui berjumlah lima orang.

Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengimbau masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan dalam menghadapi multi risiko baik dari aspek cuaca, iklim, gempa atau tsunami.

Potensi ini menurut data BMKG masih akan berlangsung hingga Maret 2021.

“Sampai Maret masih ada potensi multi risiko, tapi untuk hidrometeorologi puncaknya pada Januari-Februari. Tapi seiring dengan itu, potensi kegempaan juga meningkat, mohon kewaspadaan masyarakat,” kata Kepala BMKG Dwikorita Karnawati dalam konferensi pers secara daring di Jakarta, Jumat, 15 Januari 2021.

Halaman:

Editor: Gunawan Bahruddin

Sumber: Mantra Sukabumi PR Cirebon


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x