Diduga Bunuh Diri, Anggota TNI Nekat Lompat dari Jembatan Suramadu dan Tinggalkan Sepucuk Surat

- 10 September 2021, 08:40 WIB
Proses evakuasi korban yang diduga melakukan aksi bunuh diri
Proses evakuasi korban yang diduga melakukan aksi bunuh diri /Kolase by Naskah/

JURNAL PALOPO- Entah seberapa berat beban yang dipukul, hingga anggota TNI diduga nekat mengakhiri hidupnya, dengan cara terjun dari jembatan Suramadu, Jawa Timur.

Diketahui pria berinisial W (53) yang merupakan anggota TNI-AL, diduga nekat melakukan aksi bunuh diri dengan lompat dari jembatan Suramadu. Senin, 6 September 2021, lalu. 

W ditemukan dalam kondisi tak bernyawa, dan sudah terapung di perairan sekitar Jembatan Suramadu, posisi koordinat 7°11.068' S 112° 46.505' E.

Baca Juga: Ibu Curi Susu & Minyak Kayu Putih Demi Anak, Terancam 9 Tahun Penjara, Hotman Paris: Siap Ganti Rugi

Kemudian Jenazah W, dibawah menuju Dermaga Distrik Navigasi Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya.

Korban yang merupakan anggota satuan TNI-AL, bertugas di Kesatuan Rumah Sakit Angkatan Laut Dr Ramelan Surabaya, ditemukan sekitar pukul 09.15 WIB oleh tim SAR Gabungan.

Hal tersebut diketahui setelah Kasat Reskrim Polrestabes Surabaya AKP Giadi Nugraha, memberikan keterangan resminya. 

"Pihak kami berkoordinasi dengan POMAL," tutur Giadi.

Baca Juga: Fakta Baru Kasus Dugaan Pesugihan, yang Berujung pada Mata Bocah 6 Tahun Dicungkil

Halaman:

Editor: Naswandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x