Eks Barca, Bojan Krkic Tidak Seperti Julukannya, Lionel Messi Dirumorkan Pindah ke Liga Amerika Tahun Depan

- 19 Mei 2022, 13:02 WIB
Teka-teki Masa Depan Lionel Messi, Balik ke Barcelona atau ke Inter Miami?
Teka-teki Masa Depan Lionel Messi, Balik ke Barcelona atau ke Inter Miami? /Tangkap layar twitter @ussoccerplus_

JURNAL PALOPO - Eks Barca, Bojan Krkic Tidak Seperti Julukannya, Lionel Messi Dirumorkan Pindah ke Liga Amerika Tahun Depan.

Mantan pemain Barcelona, Bojan Krkic yang sempat mendapat julukan "The Next Messi" sepertinya tidak menunjukkan kemajuan apapun.

Terbaru, Bojan Krkic bermain untuk klub Jepang, Vissel Kobe dan ia tidak mengubah apapun seperti julukannya.

Baca Juga: Ryohei Dapat Tekanan dari Bobotoh, Bryan Caesar Gabung PSM Makassar, Bukan Simic Pemain Asing Juku Eja

Ada banyak striker muda yang digembar-gemborkan sebagai "The Next Messi", tetapi Bojan Krkic benar-benar berbeda dari yang lainya.

Pada usia 17 tahun 19 hari, pemain Spanyol itu pada 2007 menjadi pemain termuda yang mewakili Barcelona di La Liga.

Bojan Krkic saat itu memecahkan rekor yang sebelumnya dipegang oleh Lionel Messi. Ia bahkan mencetak 41 gol dalam 163 pertandingan untuk Barcelona.

Seiring bergantinya waktu, Bojan sekarang berusia 31 tahun. Ia disatukan kembali dengan mantan rekan setimnya di Barca, Andres Iniesta di Jepang setelah bergabung dengan Vissel Kobe.

Baca Juga: Simic Kegeser, PSM Makassar Sudah Dapat Pemain, Belum Pernah Merumput di Indonesia

"Semua situasi, semua pengalaman yang Anda miliki, semuanya bisa menjadi lebih baik atau bisa lebih buruk," kata Bojan dikutip dari AFP.

Ia pun mengaku bangga dengan apa yang telah ia lakukan sebagai pesepakbola profesional yang bermain di level tertinggi liga-liga besar.

Bojan mengatakan dia seperti sedang bermimpi ketika masuk ke tim utama Barcelona saat remaja dan bermain bersama legenda klub seperti Ronaldinho, Xavi hingga Messi.

Dia memenangkan dua Liga Champions dan tiga gelar liga Spanyol dengan klub yang dia ikuti saat berusia sembilan tahun, tetapi mimpinya berakhir ketika dia dijual ke klub Italia Roma.

Baca Juga: Bukan Marko Simic, 2 dari Brazil dan 1 dari Jepang akan ke PSM, Bryan Caesar Bergabung dengan Pluim CS

Bojan mengatakan dirinya tidak menyadari bahwa ada dunia di balik pintu Barcelona sampai dia meninggalkan Camp Nou dan dia senang bahwa dia telah memperluas wawasannya.

Pasca hengkang dari Barcelona, Bojan gagal membuat kesan terbaik selama menjalankan tugasnya di Roma, AC Milan dan Ajax.

Meski begitu, dia mengakui sangat sukses ketika bermain di Premier League selama tiga setengah musim bersama Stoke City.

Dia membantu Potters finis di paruh atas Liga Premier setiap musim dari 2013 hingga 2016 di bawah manajer Mark Hughes.

Baca Juga: Kode Keras Merapat ke PSM Makassar, Bek Jangkung Asal Brazil Follow Instagram Appi dan Bernardo Tavares

Sementara itu, Lionel Messi dilaporkan akan membeli saham di Inter Miami milik David Beckham.

Ia dikabarkan telah menyetujui kesepakatan untuk bergabung dengan tim MLS setelah kontraknya di PSG berakhir tahun depan, menurut DirecTV, melalui Marca.

Itu tidak hanya membuatnya bergabung sebagai pemain, tetapi juga memberinya 35 persen saham di Inter Miami.

Inter Miami dihargai antara £483 juta (Rp8,79 triliun) hingga £524 juta (Rp9,54 triliun) oleh Sportico tahun lalu, yang berarti porsi Messi akan bernilai £169 juta (Rp3,07 triliun) hingga £183 juta (Rp3,33 triliun).

Baca Juga: PSM Makassar Dikaitkan Bek Subur, Akun Appi dan Bernardo Tavares Diikuti, Jupe Target Persib Juara Liga 1

Spekulasi itu muncul saat dia menyatakan keinginannya untuk bermain di Amerika sebelum karirnya berakhir. Tetapi ayah sekaligus agennya, Jorge mengatakan jika Messi belum memutuskan masa depanya.

“Leo belum memutuskan masa depannya. Dan jika Leo Messi telah berpapasan dengan David Beckham dalam beberapa jam terakhir, itu hanya sebagai bagian dari masa tinggal PSG di Doha di mana mantan gelandang Inggris itu berperan sebagai duta Piala Dunia berikutnya di Qatar,” katanya kepada Le Parisien.***

Editor: Gunawan Bahruddin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x