2 Alasan Timnas Indonesia Batal Ikut Turnamen Piala AFF U-23 2022

- 11 Februari 2022, 14:30 WIB
Timnas Indonesia Batal ke AFF U23
Timnas Indonesia Batal ke AFF U23 /

JURNAL PALOPO - Pihak PSSI telah resmi mengumumkan Timnas Indonesia Batal mengikuti turnamen Piala AFF U-23 2022.

Ada dua alasan mengapa Shin Tae-yong mengajukan pembatalan keikutsertaan Timnas Indonesia dalam ajang Piala AFF U-23 yang akan berlangsung di Kamboja.

Pertama pemain Timnas Indonesia diterjang badai Covid-19, dimana terdapat 7 pemain positif Covid-19 usai dilakukan tes Swab PCR.

Baca Juga: Ikut Rasakan Kebahagian Hyun Bin dan Son Ye Jin, Song Yoon Ah Beri Tanda Ciuman dan Cinta

Adapun pemain yang dinyatakan positif Covid-19, adalah Muhammad Ferrari, Ronaldo Joybera R Junior, Cahya Supriyadi, Braif Fatari Taufik Hidayat, Ahmad Figo Ramdjani, dan Irfan Jauhari.

Empat pemain lainnya sedang menjalani masa inkubasi karena telah berinteraksi langsung (satu kamar dengan mereka).

Alasan yang kedua, yakni ada tiga pemain yang mengalami cedera saat membela klub masing-masing di Liga 1 2021.

Diantaranya Ramai Rumakiek, Muhammad Iqbal dan Gunansar Mandowen.

Baca Juga: Resep Mudah Bakso Tahu, Kuliner Simpel untuk Sajian Keluarga di Rumah

Untuk pemain lainnya masih dalam tahap pemulihan usai terpapar Covid-19.

Halaman:

Editor: Ardillah Kurais


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x