Catatan Akhir Pekan Ke-22 Liga 1 BRI 2022: Arema FC Aman di Pucuk, Bali United Geser Persebaya dan Persib

- 5 Februari 2022, 14:35 WIB
Arema FC Pemuncak Klasemen Liga 1
Arema FC Pemuncak Klasemen Liga 1 /instagram/@persija/


JURNAL PALOPO - Saat ini, Arema FC masih menjadi pemuncak klasemen sementara hingga pekan ke-22 Liga 1 BRI 2021 berakhir.

Arema FC atau klub yang sering disebut Singo Edan mampu meraih kemenangan atas Persela Lamongan dan menambah tiga poin.

Selain itu atas kerja keras skuad Arema FC mampu mempertahankan rekor tak terkalahkan dalam 18 laga terakhir di Liga 1 2021.

Baca Juga: Duel Gengsi Level Tinggi, Yakin Bisa Patahkan Rekor Tanpa Kalah Arema, Persija Datangkan Amunisi Baru

Selama Liga 1 BRI 2021 berjalan, Arema telah tampil di 22 laga, dengan 13 kali meraih kemenangan, 8 kali bermain imbang dan satu kali mengalami kekalahan.

Arema FC baru sekali mengalami kekalahan saat laga kontra PSS Sleman, pada Tanggal, 19 September 2021 musim pertama.

Berdasarkan klasmen sementara, Singo Edan dipepet dan dibayang-bayangi oleh Bhayangkara FC dengan perbedaan hanya satu poin.

Poin Arema FC bertambah saat berhasil mendudukkan Persela Lamongan dengan skor tipis 1-0.

Baca Juga: 5 Pemain Asing Terbaik PSM Makassar Sepanjang Masa, Nomor 1 Masih Jadi Andalan Juku Eja

Menjadi pemuncak klasemen, Arema FC telah berhasil mengoleksi 29 gol selama Liga 1 2021 berlangsung.

Selama Liga 1 2021 musim ini, Arema FC berhasil mengoleksi 47 poin, sedangkan Bhayangkara berada di posisi kedua dengan peroleh poin 46.

Sedangkan di urutan ke-3 puncak klasemen adalah Bali United dengan mengoleksi 44 poin.

Bali United berhasil menggeser Persebaya Surabaya, usai laga kontra Barito Putera, dengan skor telak 3-0.

Baca Juga: Bye Covid-19! Duet David da Silva dan Bruno Cantanhede Siap Acak Pertahanan Bhayangkara FC

Bali United membabat habis Barito Putera di babak pertama dengan mampu membobol lini pertahanan dan mengendalikan permainan.

Kini Persebaya berada di urutan ke-4 disusul Persib Bandung di posisi ke-5 puncak klasemen.

Sedangkan yang berada di zona degradasi ada Persela Lamongan, disusul Barito Putera dan yang menempati posisi terakhir Persiraja, yang hanya mengoleksi 11 poin.***

Editor: Ardillah Kurais


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x