Liga Spanyol, Barcelona vs Granada: Gol Messi Tak Mampu Selamatkan Barca dari Kekalahan

30 April 2021, 02:27 WIB
Liga Spanyol, Barcelona vs Granada: Gol Messi Tak Mampu Selamatkan Barca dari Kekalahan /Twitter @FC Barcelona/Jurnal Palopo

JURNAL PALOPO- Gol Messi tak mampu selamatkan Barca dari kekalahan, dalam lanjutan Liga Spanyol Jornada ke-33, Jumat 30 April 2021.

Pertandingan Barcelona vs Granada berakhir dengan skor 1-2. Meski sempat unggul pada menit ke-23 babak pertama, namun kemenangan menjadi miliki Granada. 

Bermain di Nou Camp, Barcelona tampil apik dibabak pertama. Lionel Messi bahkan mencetak gol pada menit ke-23, setelah menerima umpan matang dari A. Griezmann. 

Baca Juga: Larangan Mudik Lebaran, Pekerja Luar Palopo Diminta Tunjukkan Surat Tugas

Hasil ini membuat perebutan gelar Liga Spanyol semakin menegangkan. Puncak klasemen masih menjadi miliki Atletico Madrid dengan 74 poin dari 33 laga, Real Madrid 71 poin, dan Barcelona juga mengoleksi poin sama dari 33 laga. 

Jalannya Pertandingan

Menjamu Granada, Barcelona langsung tampil menekan guna mengamankan tiga poin di kandang sendiri, sekaligus menjaga asa juara Liga Spanyol. 

Alhasil setelah 20 menit pertandingan berjalan, Lionel Messi mampu menjebol gawang Granada setelah menerima umpan A. Griezmann. 

Skor 1-0 membuat Barcelona mengkudeta Atletico Madrid di puncak klasemen sementara Liga Spanyol. Namun pertandingan belum usai, jika skor ini bertahan hingga laga usai maka peluang El Barca juara semakin terbuka lebar. 

Baca Juga: Hasil Semi Final Liga Champions Real Madrid vs Chelsea, The Blues Cetak Gol Tandang

Keunggulan 1-0 milik Barcelona atas Granada, akhirnya bertahan hingga laga babak pertama usai. Barca sukses menggeser Atletico untuk pertandingan babak pertama. Lantas akankah ini bertahan hingga laga usai?

Setelah jedah babak kedua, Barcelona tidak menurunkan tempo pertandingan. Umpan-umpan pendek Frankie De Jong, membuat Granada kesulitan. Namun hingga menit ke-60, Barcelona belum mampu menambah keunggulan. 

Petaka justru hadir bagi kubu Barcelona, saat sedang asyik menyerang, Granada justru mampu mengejutkan pemain belakang Barca lewat skema serangan apik. 

Darwis Machis menjebol gawang yang dikawal oleh Ter Stegen. Sebelum mencetak gol Machis bahkan membuat dua pemain belakang Barca kewalahan. 

Baca Juga: DPO Kasus Penipuan dengan Korban Polisi Hingga Pejabat Diringkus Polres Palopo

Dua menit setelah gol Darwin Machis, pelatih Barcelona Koeman justru mendapatkan kartu merah, setelah melakukan protes sebagai luapan kekecewaan kepada sang pengadil lapangan. 

Gol penyama kedudukan tersebut membuat Granada bersemangat dan terus berusaha, untuk mencetak gol kedua dan menyegel tiga poin dari kandang lawan. 

Perjuangan Granada tidak sia-sia, terbukti mereka mampu menggetarkan gawang Ter Stegen untuk kedua kalinya. Kali ini melalui Jorge Molina, pada menit ke-72 setelah menerima umpan Adrian Marin.

Skor 1-2 untuk keunggulan Granada,  sekaligus membuat comeback epik setelah tertinggal lebih dulu di babak pertama. 

Baca Juga: Gegar Otak, Petinju Berusia 18 Tahun Meninggal Setelah KO Dalam Pertarungan

Skor 1-2 bertahan hingga laga usai, Granada sukses membungkam Barcelona di kandang sendiri. Hasil ini membuat Granada naik ke posisi kedepalan. Sementara Barcelona tertahan di posisi ketiga.***

Editor: Naswandi

Tags

Terkini

Terpopuler