Isu Liga 1 : Dewa United Incar Striker Haus Gol Brasil, 'Putus' dengan Bali United, Rizky Pellu CLBK ke PSM ?

- 20 April 2023, 10:50 WIB
Kontestan Liga 1, Dewa United sedang mengincar striker Brasil, hengkang dari Bali United, Rizky Pellu dikabarkan makin dekat dengan PSM Makassar.
Kontestan Liga 1, Dewa United sedang mengincar striker Brasil, hengkang dari Bali United, Rizky Pellu dikabarkan makin dekat dengan PSM Makassar. /Instagram Tranferligina/

JURNALPALOPO.COM - Isu perpindahan pemain di Liga 1 makin liar terasa.

Dewa United, Bali United dan PSM Makassar adalah tim yang sering dikaitkan dengan isu perpindahan pemain.

Dewa United kabarnya sedang mengincar striker haus gol asal Negeri Samba, Brasil.

Baca Juga: HOT !!! Barito Putera Tak Perpanjang Kontrak Top Skorer Liga 1 U20, PSIS Semarang Nego Gelandang Klub Brasil

Sementara, Bali United dikabarkan 'putus' dengan Rizky Pellu dan 'CLBK' dengan PSM Makassar.

Dilansir dari Instagram transferligina, Dewa United FC kabarnya bakal mendatangkan Jefferson assis striker haus gol dari Brasil.

Pemain 28 tahun tersebut musim lalu hampir saja digaet Persebaya Surabaya.

Baca Juga: Borneo FC Gagal Juara BRI Liga 1, tapi Pato Segel 3 Gelar Prestisius, David da Silva jadi Korban Pertama

Hanya saja, gagal lantaran masalah administrasi.

Datangnya pemain berbadan tegap ini bakal mengisi lini depan yang ditinggalkan Karim Rossi musim depan.

Sementara itu, Gelandang Bali United, Rizky Pellu sepakat akhiri kerja sama dengan Bali United hari Selasa (18/4/2023).

Baca Juga: Arsenal Dirumorkan sedang Mengincar 'Haaland versi Baru', Harus Jual 1 Pemain untuk Menebusnya

Rizky Pellu dan Bali United sepakat akhiri kerja sama untuk musim kompetisi baru yang akan datang.

Rizky Pellu sendiri didatangkan Bali United dari PSM Makassar pada 18 Maret 2021 lalu untuk memperkuat lini tengah Serdadu Tridatu.

Rizky Pellu pun tampil di ajang Piala Menpora 2021 dan Piala Presiden 2022 lalu.

Baca Juga: Untuk Warga Kota Palu, Saksikan Live Streaming Gerhana Matahari Hibrida Disini

Selain itu, pemain asal Tulehu itu juga tampil di Liga 1 musim 2021/2022 dan musim 2022/2023.

Pada kompetisi Liga 1 di tahun pertama, Rizky Pellu sudah tampil sebanyak 27 kali dengan satu assist dan satu gol untuk Bali United.

Kemudian pada musim Liga 1 2022/2023, Rizky Pellu telah tampil sebanyak 14 kali untuk Bali United.

Baca Juga: HARI INI !!! Gerhana Matahari Hibrida dan Penentuan 1 Syawal 1444 Hijriah, Cek Jadwalnya Disini

Pelatih kepala Bali United, Stefano Cugurra mengucapkan rasa terima kasih kepada Rizky Pellu atas dedikasi, perjuangan dan kebersamaan selamna ini dengan Serdadu
Tridatu.

Rizky Pellu dikenal sebagai gelandang yang tak kenal kompromi di lini tengah.

Hengkangnya Rizky Pellu dari Bali United ini makin mengisyaratkan dirinya bergabung dengan PSM Makassar.

Baca Juga: Bomber Persib Bandung Ulang Kesalahan 2018, David da Silva Dikangkangi Pendatang Baru

Kita nantikan saja, apakah Rizky Pellu bereuni dengan PSM Makassar. ***

Editor: Eko Prasetyo

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x