Trik dan Tips Merawat Tanaman Hias dengan Bahan Alami yang jarang Diketahui

- 18 November 2020, 22:29 WIB
Ilustrasi tanaman hias.
Ilustrasi tanaman hias. /pixabay.com/leoleobobeo

JURNALPALOPO- Akhir ini masyarakat selalu berbicara tentang tanaman hias, masa pandemi membuatnya memiliki hobi baru bercocok tanam, baik itu sayuran maupun tanaman hias. Namun satu hal yang perlu Anda pahami bahwa butuh trik dan tips untuk merawatnya.

Pecinta tanaman hias, pasti butuh perhatian yang ekstra untuk merawat tanamannya apalagi jika itu tanaman kesayangan. Merawat tanaman hias di rumah tampaknya susah-susah gampang, dibuthkan trik dan tips yang pas.

Berikut ini Jurnal Palopo melansir dari Instagram @gogarden.id, trik dan tips merawat tanaman hias menggunakan bahan alami.

Baca Juga: Anda Menderita Asam Lambung, Buah Pisang Hingga Alpukat Aman untuk Dikonsumsi

Baca Juga: 8 Makanan yang Baik Dikonsumsi untuk Mencegah Arteri Tersumbat, Salah Satunya Barriers

1.Kopi
Kopi bisa sebagai pupuk alami bagi tanaman hias karena kopi bersifat asam sehingga dapat menaikkan tingkat keasaman tanah. Bagi para pecinta kopi dan tanaman hias Anda bisa mudah melakukan trik alami ini.

2.Kerikil
Kerikil bisa jadi drainase pot tanaman. Trik ini membantu menakar jumlah air yang tepat bagi tanaman. Kerikil yang di permukaan pot akan menjaga akar tetap terangkat dan jah dari air yang mengenang di dasar wadah pot tanaman.

3.Air bekas rebusan telur
Anda yang pusing memilih vitamin untuk tanaman hias kesayangan trik ini sangat cocok ditiru. air bekas rebusan telur bermanfaat bagi tanaman hias yang berfungsi sebagai vitamin. Gunakan airnya untuk menyiram tanaman kesayangan Anda.

4.Air es batu
Jika Anda memiliki tanaman anggrek trik menyiram menggunakan air es batu dapat Anda coba. Tanaman anggrek tidak terlalu mmebutuhkan banyak air, sehingga tanaman ini tidak perlu menyiramnya setiap hari.

Halaman:

Editor: Naswandi

Sumber: Instagram @gogarden.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah