Kisah Mistis dari Jawa Tengah, Meninggal dengan Posisi Berpelukan dan Berlumur Lumpur

- 18 Juni 2022, 13:00 WIB
Ilustrasi / kisah mistis dari Jawa Tengah, yang diulas oleh akun Nadia Omara.
Ilustrasi / kisah mistis dari Jawa Tengah, yang diulas oleh akun Nadia Omara. /Tombud / Pixabay/

JURNAL PALOPO-Kisah Mistis dari Jawa Tengah, Meninggal dengan Posisi Berpelukan dan Berlumur Lumpur.

Unguk kisah mistis kali ini, dibagikan oleh salah seorang ibu dari Jawa Tengah yang hingga saat ini belum diketahui penyebabnya.

Ada banyak kisah mistis yang terjadi disekitar Anda, dimana kisah tersebut sulit dijabarkan bagaimana bisa terjadi.

Baca Juga: Kisah 2 Sejoli yang Memasuki Desa Horor di Jogja, Gara-gara Tidak Mandi Sampai Lihat Begituan

Hal serupa juga baru saja dibagikan oleh akun TikTok Nadia Omara yang menceritakan kisah mistis dari Jawa Tengah.

Cerita tersebut terjadi sekitar tahun 2019 sebelum adanya pandemi COVID-19, yang dikirim oleh salah satu fans Nadia Omara bernama Hani.

Hani menceritakan jika saat itu ibunya tengah melayat dirumah temannya yang harus kehilangan anak tercinta.

Diketahui jika kejadian tersebut terjadi, sulit untuk dijelaskan lantaran jasad dua anak itu ditemukan dalam keadaan berdiri.

Baca Juga: Jumat Kliwon Identik Hal Mistis, Ustadz Buya Bongkar Kebenarannya

Kedua anak tersebut yang tidak ingin disebutkan namanya, memang memiliki kebiasaan menonton bola dikampungnya jelang sore hari.

Keduanya kemudian mengajak temannya yang lain untuk ikut menonton bersama, dan ketiganya pun pergi bersama.

Saat asik menonton, ketiganya kemudian dihampiri oleh seorang nenek yang mengajaknya untuk pergi bersama.

Nene itupun mengatakan akan mengajak anak tersebut untuk mandi dikolam renang, dengan penuh antusias ketiganya pergi.

Baca Juga: Mirip Film Insidious! Kisah Mistis Nyata dari Bogor, Pembunuhan Makhluk Halus dengan Kebaya Hijau

Sampai magrib anak tersebut pun tidak kembali kerumah, lalu tiba-tiba salah satunya pulang ke rumah dengan tubuh penuh lumpur.

Saat anak itu mengatakan jika baru saja dari mandi disebuah kolam kepada ibunya, tiba-tiba sebuah pentungan di desanya dibunyikan.

Lalu orang-orang mengatakan jika kedua anak (temannya) belum kembali hingga malam hari menjelang.

Si anak yang berhasil kembali pulang kemudian diminta untuk menjelaskan dimana lokasi terakhir mereka.

Baca Juga: Kisah Mistis Pendaki Gunung Lawu, 6 Pesan Mbah Ozi yang Jadi Kenyataan hingga bertemu 5 Pendaki Misterius

Lokasi tersebut pun, ternyata berjarak tiga kilo dari desa mereka, dan saat ditemukan kedua anak yang hilang itu akhirnya ditemukan.

Namun, dalam nasib yang naas dimana keduanya terkubur dalam sebuah lumpur dengan posisi berdiri sambil berpelukan.

Hingga keduanya dimakamkan, belum ada yang tahu apa yang sebenarnya menimpa kedua anak tersebut.***

Editor: Naswandi

Sumber: TikTok @nadiaomara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x