Bolehkah Minta Cerai jika Sudah Tidak Cinta, Buya Yahya: Tidak Bisa Dipaksakan

- 2 Oktober 2021, 18:44 WIB
Tanggapan Buya Yahya tentang perceraian ketika tak lagi cinta
Tanggapan Buya Yahya tentang perceraian ketika tak lagi cinta /Tangkap Layar YouTube @Al-Bahjah TV/Jurnal Palopo

JURNAL PALOPO- Seyogyanya dalam rumah tangga, suami dan istri tentu tidak menginginkan perceraian.

Keduanya berdoa agar rumah tangganya tetap utuh dan bahagia meski cobaan beberapa kali menerpa.

Salah satu hal yang dapat mewujudkan hal tersebut adalah cinta. Hal ini dibutuhkan agar rumah tangga dapat terus hidup bahagia.

Baca Juga: Mandi Wajib lalu Sholat, Tapi Air Mani Keluar Lagi, Buya Yahya: Ibadahnya Sah

Lalu bagaimana jika cinta itu memudar atau bahkan hilang? Apakah rumah tangga tetap dipertahankan tanpa itu atau bolehkah meminta cerai karena sudah tak saling cinta?

Melalui salah satu ceramahnya yang dilansir dari kanal YouTube Al-Bahjah TV, Buya Yahya menjelaskan tentang perceraian karena sudah tidak saling cinta.

Hal pertama yang disampaikan oleh Buya Yahya adalah mengingatkan bahwa cinta dan syahwat itu berbeda. Syahwat bisa dilampiaskan tanpa cinta, sementara sebaliknya cinta bisa tanpa syahwat.

“Jangan disamakan syahwat dengan cinta. Cinta itu bisa non tanpa syahwat. Cuma jika ada cinta digabungkan dengan cinta plus halal adalah indah di atas indah,” ucap Buya Yahya dikutip Jurnal Palopo dari kanal YouTube Al-Bahjah TV, 2 Oktober 2021.

Baca Juga: Mandi Wajib lalu Sholat, Tapi Air Mani Keluar Lagi, Buya Yahya: Ibadahnya Sah

Halaman:

Editor: Naswandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x