Berikut Nama-nama Penerima Beasiswa Tahun 2020 yang di Umumkan APERTI BUMN

- 22 Juli 2020, 14:51 WIB
/

 

JURNALPALOPO.COM - Ditahun ini, Aliansi Perguruan Tinggi Badan Usaha Milik Negara (APERTI) BUMN kembali menyelenggarakan program beasiswa untuk lulusan SMA/SMK sederajat di seluruh Indonesia dengan total mencapai Rp 3 milliar.

Program beasiswa ini telah dibuka sejak Mei 2020, dan pada kesempatan kali ini, pada forum yang berlangsung secara daring di Zoom, Rabu 22 Juli 2020, APERTI BUMN telah mengumumkan pemenang peraih beasiswa APERTI BUMN 2020.

APERTI BUMN terdiri dari 8 perguruan tinggi berafiliasi dengan Badan Usaha Milik Negara, yang menjadi wadah bagi seluruh perguruan tinggi untuk bersinergi dalam melaksanakan Tri Dharma Perguruan Tinggi.

Baca Juga: Azhar Hidayat Terpilih sebagai Nahkoda Baru Himpunan Pelajar Mahasiswa Sinjai (HIPPMAS) Tellulimpoe

Delapan perguruan tinggi yang tergabung dalam aliansi ini diantaranya adalah Telkom University, Universitas Pertamina, Institut Teknologi PLN, Universitas Internasional Semen Indonesia, Sekolah Tinggi Manajemen Logistik, IT Telkom Surabaya, Politeknik Pos Indonesia, dan Institut Teknologi & Bisnis BRI.

Dalam acara pengumuman beasiswa kali ini, Prof. Akhmaloka Misana selaku ketua APERTI BUMN sekaligus Rektor Universitas Pertamina menjelaskan, program beasiswa ini telah diikuti sekitar 65 ribu putra/i dari seluruh Indonesia, dengan proses seleksi ini berlangsung secara daring dengan seleksi raport dan proses wawancara.

“Dari ribuan putra/i yang telah mendaftar, kami (APERTI BUMN) berhasil menyeleksi menjadi 80 peserta untuk melakukan wawancara, dan hasilnya sebanyak 40 putra/i Indonesia berhasil lolos untuk meraih beasiswa APERTI BUMN 2020.” jelasnya.

Dari 40 peserta yang lolos, Prof. Akhmaloka menambahkan, ke-40 peraih beasiswa tersebut telah diumumkan oleh masing-masing rektor dari universitas yang bersangkutan. Dan seluruh peraih beasiswa akan mendapatkan full beasiswa sampai lulus.

Baca Juga: Psikolog Ungkap Siswa SMP dan SMA di Nilai Sulit Mengontrol Diri Saat Sekolah di Buka Kembali

Artikel ini telah ditayangkan sebelumnya oleh Galamedia dengan judul APERTI BUMN Umumkan Penerima Beasiswa Tahun 2020.

“Seluruh peraih beasiswa akan mendapat full beasiswa sampai lulus, mulai dari uang bangunan, asrama dan seluruhnya, kami (APERTI BUMN) ucapkan selamat kepada seluruh peraih beasiswa, semoga melalui beasiswa ini kami bisa terus berkontribusi dalam mencetak SDM unggul untuk bangsa Indonesia,” ucapnya.

Sementara itu Rektor Telkom University, Prof. Dr. Adiwijaya mengatakan bahwa, pada program Beasiswa APERTI BUMN tahun ini jumlah pendaftar yang mengikuti beasiswa APERTI di Telkom University mencapai 31 ribu, dan setelah dilakukan seleksi diperoleh 5 nama yang berhak mendapat beasiswa full sampai lulus di Telkom University, kelima nama tersebut diantaranya adalah :

Halaman:

Editor: Gunawan Bahruddin

Sumber: Galamedia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x