ORARI Kota Palopo Gelar Musyawarah Lokal 2020, Asir : ORARI bisa Sosialisasikan Protokol Kesehatan

- 8 Agustus 2020, 11:15 WIB
Musyawarah wilayah ORARI Kota Palopo.
Musyawarah wilayah ORARI Kota Palopo. /Tami Humas

JURNALPALOPO.COM - Musyawarah lokal Tahun 2020 Organisasi Amatir Radio Indonesia (ORARI) Daerah 8 Sulawesi Selatan Lokal Kota Palopo yang digelar di Indoor Saokotae Palopo, Sabtu, 8 Juli 2020.

Musyawarah lokal dengan mengusung tema "Dengan Semangat Kode Etik Amatir Radio Kita Pererat Persatuan dan Persaudaraan Antar Anggota Amatir Radio".

Sekretaris ORARI Daerah Sulawesi Selatan, Muh Ali Rahman – YB8FJ dalam sambutannya mewakili Ketua ORARI Daerah, menyampaikan kehadiran ORARI Sulsel sebagai bukti dalam menyambut ORARI Lokal Kota Palopo.

Baca Juga: Aliansi Mahasiswa Peduli Banjir Luwu Utara Gelar Bazar Pakaian

"Dengan kehadiran kita disini, ini sebagai bukti ORARI Sulsel menyambut baik, dan tentu berkat dukungan Walikota yang sudah memberikan kesempatan," ujarnya.

Disampaikan Ali Rahman musyawarah lokal yang dilaksanakan semata-mata karena sebuah perintah. Karena ORARI daerah merupakan sebagai forum yang tertinggi di tingkat lokal.

"Orari bisa melakukan evaluasi agar kedepannya bisa diperbaiki lagi, untuk menerapkan program kerja yang terukur dan realistis," pungkasnya.

Dijelaskan Ali, ORARI adalah wadah bagi masyarakat yang memiliki hobby komunikasi radio dan teknik elektronika.

Baca Juga: Rapat Paripurna ke 24, Walikota Palopo Minta untuk tetap Mematuhi Anjuran Pemerintah

Halaman:

Editor: Gunawan Bahruddin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x