Peringati HUT Bhayangkara Ke-74, Walikota Sampaikan Harapannya

- 1 Juli 2020, 13:25 WIB
Upacara peringatan HUT Bhayangkara di Mapolres Palopo. /Humas Pemkot Palopo/Hendra Humas
Upacara peringatan HUT Bhayangkara di Mapolres Palopo. /Humas Pemkot Palopo/Hendra Humas /

JURNALPALOPO.com - Dalam memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara yang ke-74, Walikota Palopo bersama unsur Forkopimda mengikuti upacara peringatan HUT yang dilaksanakan di Ruang Data Mapolres Palopo.

Pada kesempatan itu, selaku Inspektur upacara Presiden RI, Joko Widodo, pada peringatan yang digelar secara virtual yang tahun ini mengusung tema “Kamtibmas Kondusif Masyarakat Semakin Produktif”.

Setelah mengikuti upacara, dilanjutkan dengan acara syukuran yang dilaksanakan di Aula Bhakti Pratidina Polres Palopo, Rabu 1 Juli 2020.

Baca Juga: Meriahkan Hari Bhayangkara ke-74, Polres Enrekang Gelar Lomba Mewarnai

Walikota Palopo Judas Amir saat menghadiri HUT Bhayangkara ke-74. /Humas Pemkot Palopo/Humas Hendra
Walikota Palopo Judas Amir saat menghadiri HUT Bhayangkara ke-74. /Humas Pemkot Palopo/Humas Hendra

Walikota Palopo, Judas Amir, dalam sambutannya menyampaikan harapannya kepada jajaran Polres Palopo, khususnya bhabinkamtibmas dan babinsa untuk mengawasi dan mengayomi posko Covid-19 yang ada di kelurahan.

"Mari kita berkerjasama, bagaimana kondisi kedepannya bisa betul-betul ditangani secara baik, tentu menjadi harapan kita bersama," ungkap Walikota.

Walikota juga kembali menghimbau untuk tetap menjalankan protokol kesehatan dalam menjalankan aktifitas.

"Kita tentu harus tetap menjalankan petunjuk pemerintah. Karena dampak dari keberadaan virus Corona ini bisa lebih parah jika kita mengabaikan protokol kesehatan," jelasnya.

Halaman:

Editor: Gunawan Bahruddin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x