Pusat Kuliner Baru Hadir di Palopo, Merdeka Food Market Gaet Pelaku UMKM

22 Februari 2022, 20:15 WIB
Potret Merdeka Food Market di malam hari /Jurnal Palopo/

JURNAL PALOPO- Pusat kuliner kini terbuka di Kota Palopo, dengan beragam sajian makanan.

Terletak di bilangan jalan Andi Kambo, Kelurahan Malatunrung, Kecamatan Wara Timur, Palopo.

Tempat ini dinamai Merdeka Food Market, yang dikelola Hj. Nurhayati. Salah satu Srikandi Kota Palopo, yang tidak asing di Kota Idaman.

Baca Juga: Mengulik Kisah Dibalik Pedasnya Bakso Khas Dapur Umsy Palopo

Baca Juga: Resep Spesial Menu Spaghetti Saus Lada Hitam, Bikin Ketagihan Pedasnya

Saat ditemui awak media Jurnal Palopo.com, Hj Nurhayati mengaku ide berasal dari pengamatan di dunia kuliner Kota Palopo.

Berangkat dari ide tersebut, dirinya mulai memanfaatkan lahan kosong yang ada di depan kediamannya.

"Jadi setelah melihat kondisi pedagang yang tidak memiliki tempat untuk jajakan jualannya, maka saya inisiatif untuk menyediakan tempat, "kata Hj Nurhayati pada Jurnal Palopo.

"Disini kami menyediakan tempat, untuk mereka berjualan. Biasanya mereka jajakan jualan via online,"sambungnya.

Baca Juga: Suka Duka Ummi Sinta Owner Dapur Umsy Palopo, Sempat Vakum Akibat Banjir dan Kembali Eksis dengan Menu Baru

Baca Juga: Resep Kue Sus Buah, Cocok untuk Ide Jualan dan Snack Dikala Lagi Santai

Lebih jauh dirinya menyebutkan, di Merdeka Food Market pihaknya menyedikan fasilitas yang lengkap. Jadi pedang cukup masuk saja.

" Biaya sewanya juga sangat terjangkau, jadi ini sangat membantu para pelaku usaha kuliner,"Lanjutnya.

Saat ditanya tentang persaingan kuliner di Kota Palopo, dirinya mengaku tidak khawatir meski berada di wilayah yang memang padat jajanan.

"Saya percaya bahwa semua orang punya rejeki masing-masing, jadi Insya Allah usaha ini akan berjalan lancar,"pungkas Hj Nurhayati.

Baca Juga: Nenek Jahra, Merajut Asa Lewat Kerajinan Tangan Tradisional Topi Palo

Baca Juga: Resep Ikan Pepes Selar Nikmat, Lauk Lezat Olahan Rumahan, Ini Cara Buatnya

Terpisah, salah satu penjual yang ditemui menyebutkan jika dirinya cukup terbantu dengan adanya Merdeka Food Market.

"Ini baru pertama kali di Kota Palopo, saat melihat lokasinya saya langsung dealkan, terlebih ini merupakan jalur atau pusat kuliner di Wara Timur," jelas Taufik, yang men jajakan steak.

Di lokasi ini Anda akan menemukan jajanan dengan harga yang cukup terjangkau.***

Editor: Naswandi

Tags

Terkini

Terpopuler