Buat yang Masih Ragu Berwudhu di Dalam WC, Ada Syaratnya, Begini Penjelasan Ustadz Abdul Somad

3 September 2022, 06:00 WIB
Ilustrasi Berwudhu - Inilah penjelasan dari Buya Yahya mengenai darah jerawat yang dianggap bisa membatalkan wudhu. /Instagram @lampofislam

JURNAL PALOPO - Buat yang Masih Ragu Berwudhu di Dalam WC, Ada Syaratnya, Begini Penjelasan Ustadz Abdul Somad.

Banyak dari kita kadang merasa ragu ketika akan melakukan wudhu di kamar mandi atau wc.

Misalnya saja saat ingin berwudhu di rumah namun tidak disiapkan tempat untuk wudhu sehingga mengharuskan melakukannya di wc atau kamar mandi.

Baca Juga: Waspada Monkeypox hingga Flu Tomat, Ini Cara Tingkatkan Imun dengan Makanan Herbal Ala dr. Zaidul Akbar

Tak jarang muncul keragu-raguan dalam diri apakah boleh melakukan hal tersebut dan apakah wudhu kita itu sah atau tidak?

Berbagai pendangan sudah banyak beredar di internet terkait sah atau tidaknya berwudhu di kamar mandi.

Tapi di artikel ini hanya membahas pendapat Ustadz Abdul Somad terkait berwudhu di dalam kamar mandi atau wc.

Dilansir dari Portal Sulut berjudul "Wudhu di Kamar Mandi yang ada WCnya Apakah Sah? Ini Penjelasan Ustadz Abdul Somad" berikut penjelasannya.

Baca Juga: Sandang 2 Status Tersangka Kasus Pembunuhan Berencana Brigadir J, Ferdy Sambo Terancam Hukuman Mati?

Selain memaparkan apakah bisa berwudhu seperti itu, Ustadz Abdul Somad juga menjelaskan hukum mengucapkan basmalah di toilet.

Kata Ustadz Abdul Somad, ketika tidak ada tempat wudhu yang lain, sah-sah saja untuk wudhu di dalam wc. Namun yang penting untuk diingat, janganlah kita mengucapkan Bismillah.

“Maka, jika terpaksa juga ambil wudhu di dalam, tapi kalau ada keran di luar, ambil wudhu di luar,” terang UAS.

Hal tersebut sebagaimana dinukil dari akun TikTok @kataustadz.co yang diakses 28 Juni 2022.

Baca Juga: Ini Syarat dan Cara Cairkan Bansos BLT Subsisidi BBM, Buruan Dapatkan Uang Tunai Rp600 Ribu

“Kalau dalam keadaan musafir dan tidak ada keran di luar, boleh wudhu di dalam tapi jangan lafazkan Bismillah,” imbuhnya.

Ustadz Abdul Somad juga mengatakan bahwa Bismillah boleh kita ucapkan tapi hanya di dalam hati saja, tidak boleh sambil bersuara.

“Di dalam hati boleh,” terang Ustadz Abdul Somad dalam ceramah tersebut.

Selanjutnya, seorang jamaah bertanya apakah kita bisa membaca basmalah di dalam kamar mandi yang juga menjadi tempat buang hajat.

Baca Juga: Peringatan Hari Besar Banyak Tapi Tidak Ada Libur, September 2022 Unik Tapi Tetap Ceria

“Ustadz apa hukum membaca basmalah di dalam kamar mandi yang terkadang di situ jadi tempat buang air kecil?” tanya seorang jamaah.

Jamaah tersebut juga mengimbuhkan ketika berwudhu harus membaca basmalah, sehingga hukum wudhu di kondisi tersebut pun dipertanyakan.

“Karena setahu saya saat mengambil wudhu harus baca basmalah,” lanjut jamaah.

Ustadz Abdul Somad pun memaparkan kalau kamar mandi itu tidak dipakai sebagai tempat buang air, maka sah-sah saja ucapkan basmalah.

Baca Juga: Anda Terdaftar Penerima Bansos BPNT dan PKH September 2022 ? Pastikan dengan Cek di cekbansos.kemensos.go.id

“Kalau di dalamnya itu hanya petak 4, tidak ada lubang untuk buang air besar dan kecil, maka tidak apa-apa untuk membaca bismillah,” ungkap Ustadz Abdul Somad.

Akan tetapi bila kamar mandi itu juga sering digunakan sebagai tempat buang hajat, maka tidak boleh melafadzkan basmalah.

Beliau menerangkan bahwa dilarang mengucapkan basmalah di dalam kamar mandi yang kerap dipakai untuk buang air.

“Kalau ada tempat untuk buang air besar dan kecil, maka tidak boleh menyebut lafadz Allah,” tegasnya.

Baca Juga: Putri Candrawathi Tak Ditahan, Netizen: Hanya Untuk Kalangan Berduit, Tidak Untuk Warga Miskin

Lebih jauh lagi Ustadz Abdul Somad berkata mengucapkan salah pun di kamar mandi tidak diperbolehkan.

“Ucapkan salam pun tidak boleh! Membawa tulisan berlafazkan Allah pun tidak boleh,” tegas Ustadz Abdul Somad.

Lalu UAS pun menerangkan perilaku Rasulullah saw ketika hendak masuk kamar mandi.

Ketika masuk kamar mandi, Nabi saw pun melepas cincin beliau yang tertulis Muhammad Rasulullah ketika ke tempat buang air.

Baca Juga: Segera Cek Nama Anda di DTKS, Jangan Lewatkan Kesempatan Terima Bansos BLT Rp600 Ribu yang Cair September 2022

“Nabi saw memiliki cincin yang tertulis Muhammad Rasulullah, letaknya di jari kelingkin Nabi,” terang UAS.

Kenapa dilepas? Karena benda-benda tertentu itu suci sedangkan kamar mandi yang ada WC adalah tempat yang kotor.

“Nabi kalau mau masuk ke tempat WC, diletakkan di luar,” pungkas Ustadz Abdul Somad.

Demikianlah pemaparan lengkap Ustadz Abdul Somad mengenai wudhu yang diambil di kamar mandi yang ada WC.***

(Portal Sulut/Harry Tri Atmojo)

Editor: Gunawan Bahruddin

Sumber: Portal Sulut

Tags

Terkini

Terpopuler