Netizen Perdebatkan Soal Rokok, Pantaskah Anggota K-Pop Merokok? Bagaimana Menurut Pendapat Anda

5 Desember 2020, 17:02 WIB
ILUSTRASI rokok.* /SHUTTERBUG75/PIXABAY/

JURNALPALOPO- Kerap memberikan kesan baik di depan layar, netizen mulai membicarakan tindakan para idol K-Pop yang kedapatan sedang merokok.

Hal tersebut di karenakan anggota idol K-Pop mampu menjaga citra bersih, dengan hanya menunjukkan sisi baik dalam hidup mereka. 

Namun terkadang, para idol tertangkap basah sedang merokok di depan umum dan dibuat untuk meminta maaf.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Ungkapan Mengejutkan Tentang Diri Anda dari Cara Anda Menyikat Gigi

Baca Juga: Presiden Bentuk Tiga Komite Penanganan Covid-19, Jokowi: Kesehatan Pulih Ekonomi Bangkit

Tindakan merokok para idol tersebut menjadi perbincangan para netizen baru-baru ini, memulai diskusi di komunitas online tentang boleh tidaknya anggota grup idol merokok atau tidak. 

Netizen tersebut memposting pertanyaan, " Apakah kalian baik-baik saja dengan idola yang merokok? Apakah tidak apa-apa jika mereka sudah dewasa?".

Sejak postingan tersebut dibuat, telah terjadi perbincangan hangat karena banyak netizen yang membagikan pendapatnya tentang masalah tersebut. 

Ada cukup banyak yang menyatakan bahwa mereka percaya idol yang merokok tidak dapat diterima karena itu berarti mereka tidak menjaga kesehatan dan suara mereka. 

Baca Juga: Tes psikologi: Perhatikan Gambar dan Ketahui Rahasia Terbesar Hubungan dengan Orang Spesial

Baca Juga: Tes Psikologi : Tentukan Gambar Pilihan Anda, Temukan Pesan Penting untuk Masa Depan Anda

Namun, ada orang lain yang menyatakan tidak masalah jika anggota idol itu dewasa, dan mereka mampu menjaga kesehatan dengan baik.

Sejak adanya percakapan tersebut, komentar netizen masih ada yang pro dan kontra. Menurut Anda sendiri apakah memang seorang idol pantas untuk merokok?***

Editor: Naswandi

Sumber: All Kpop

Tags

Terkini

Terpopuler