PSM Makassar Puncaki Klasemen Piala AFC Grup H, Bernardo Tavares Justru Sebut Penyelenggara Tak Adil

- 28 Juni 2022, 11:59 WIB
PSM Makassar puncaki klasemen AFC Cup grup H.
PSM Makassar puncaki klasemen AFC Cup grup H. /Twitter @AFCCup

JURNAL PALOPO- PSM Makassar Puncaki Klasemen Piala AFC Grup H, Bernardo Tavares Justru Sebut Penyelenggara Tak Adil.

Skor 3-1 atas Tampines Rovers, bawa PSM Makassar menduduki posisi puncak di klasemen sementara grup H Piala AFC. 

PSM Makassar baru saja menyelesaikan laga keduanya di AFC Cup, dengan sukses bonyok Tampines Rovers. 

Baca Juga: PSM Makassar Menang Besar, Tapi Benardo Tavares Bilang AFC Cup Tak Adil, Pria Portugal Beber Alasan Masuk Akal

Dalam laga tersebut, PSM Makassar mampu mengumpulkan tiga poin dengan berhasil membobol gawang Tampines Rovers menjadi 3-1.

Hal tersebut membuat klub berjuluk Juku Eja, kini menduduki posisi puncak untuk grup H di klasemen sementara. 

Disusul Kuala Lumpur FC yang baru mengantongi 1 poin, usai dilaga perdananya ditahan imbang 0-0 atas Laskar Phinisi.

Baca Juga: Bali United Loyo Dikandang, Diremehkan Tapi Segel Puncak Klasemen, PSM Makassar Bungkam Tampines Rovers

Pertandingan yang berlangsung pada Senin 27 Juni 2022, sebenarnya Tampines Rovers mampu unggul lebih dulu. 

Gol klub asal Singapura tersebut disumbangkan oleh Zehrudin Mehmedovic di menit ke-29.

Namun, dua menit setelahnya pemain Tampines Rovers lainnya yakni Christopher Van Huizen harus berhenti bermain usai diganjar kartu kuning kedua. 

Peluang tersebut pun tidak dilewatkan oleh PSM Makassar, dengan bermain cukup agresif demi bisa menyamai kedudukan. 

Baca Juga: 5 Berita Populer Hari Ini, Tragedi Berdarah Persib dan Angka 15, Striker PSM Pecah Telur, Kado Unik Robert

Namun, hingga babak pertama usai kedudukan 1-0 belum berubah. Barulah pada babak kedua akhirnya PSM mampu mengubah angka. 

Hal tersebut tidak lepas dari strategi yang dilakukan pelatih Bernardo Tavares, dengan melakukan beberapa perubahan untuk mengubah jalannya laga.

Seperti Yance Sayuri yang masuk menggantikan Agung Mannan, sementara Rasyid Bakri masuk menggantikan Bryan Cesar.

Dimenit ke 48 PSM Makassar akhirnya mencetak gol yang dilakukan oleh Rizky Eka Pratama. 

Baca Juga: Beda Nasib Wakil Indonesia di AFC Cup, Juara Liga 1 Bali United Kena Bantai, PSM Makassar Sukses Balas Dendam

Tekanan yang terus dilakukan skuad Ramang, kembali berbuah manis dimana pada menit ke-79. 

Everton Nascimento akhirnya menciptakan gol pertamanya, selama bergabung dengan PSM Makassar sekaligus merubah angka menjadi 2-1.

Pelanggaran yang dilakukan oleh pemain Tampines Rovers, kemudian membuat PSM menambah pundi-pundi poin. 

Hal tersebut terjadi ketika Syazwan Buhari melakukan pelanggaran di kotak terlarang.

Baca Juga: Tertinggal Lebih Dulu, PSM Makassar Sukses Comeback Tiga Gol, Tampines Rovers Telan Kekalahan Menyakitkan

Dia menjegal laju Everton, dan menciptakan pelanggaran berujung tendangan penalti.

Kesempatan tersebut pun tidak dilewatkan oleh Everton Nascimento, untuk kembali mencetak gol keduanya. 

Alhasil hingga laga usai, PSM Makassar mampu unggul 3-1 atas Tampines Rovers, yang akan kembali berlaga melawan Kuala Lumpur FC, pada 30 Juni 2022.

Usai laga, meski timnya menang atas Tampines, sorotan tetap dilayangkan oleh Bernardo Tavares.

Baca Juga: Diremehkan Tapi Beri Luka! PSM Makassar Pecundangi Tampines Rovers, Everton Nascimento Bungkam Kritik

Dirinya merasa jika panitia pelaksana, pilih kasih dalam perlakukan peserta di grup H. 

"Laga ini (grup H) AFC Cup memang untuk Kuala Lumpur, bukan PSM dan Tampines Rovers,"tegas Bernardo Tavares.

"Kenapa tim dari Malaysia bisa istirahat lima hari? Sementara Indonesia dan Singapura tidak bisa,"kunci pria asal Portugal itu. 

Kini usai sukses amankan empat poin, PSM Makassar akan bertolak kembali ke tanah air. 

Baca Juga: Kado Spesial Robert Rene Alberts untuk Persib Bandung, Nick Kuipers Masih Bergelut dengan Masalah Lutut

PSM Makassar akan persiapan lakoni laga perempat final Piala Presiden 2022.***

Editor: Naswandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x