Liga Champions: Liverpool Tumbangkan RB Leipzig dengan Skor 2-0, Salah dan Mane Berbagi Gol

17 Februari 2021, 07:51 WIB
Mohamed Salah menyumbang satu gol saat antar kemenangan 2:0 Liverpool melawan Leipzig di babak 16 besar Liga Champions Eropa, Rabu (17/2/2021) /Twitter/@LFC

JURNALPALOPO- Liverpool pulang dengan kepala tegak usai, menaklukkan RB Leipzig 2-0, pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions Eropa. 

Bermain di Puskas Stadium, Budapest pada Rabu 17 Februari 2021, Liverpool mampu mendikte permainan RB Leipzig. Hasil ini jadi modal besar untuk The Reds yang akan balik menjamu Leipzig. 

Gol dari Liverpool masing - masing tercipta pada babak kedua. Pertama melalui Salah dimenit 53, disusul gol Sadio Mane menit ke-58 berkat umpan dari gelandang C. Jones. 

Baca Juga: Liga Champions Eropa: PSG Permalukan Barcelona di Camp Nou, Kylian Mbappe Cetak Hattrick

Baca Juga: Begini Hukum Kencing Dalam Islam Menurut para Ulama

Baca Juga: Stikes KJP Palopo Alih Status Jadi Institut Kesehatan dan Bisnis (IKB) dengan Lima Program Studi Unggulan

Jalannya Pertandingan 

Menjalani laga Liga Champions, Liverpool memiliki catatan buruk di Liga Domestik dengan tiga kekalahan beruntun, dari Manchester City, Leicester City dan Brighton. 

Dalam laga ini Liverpool masih mengandalkan duet Henderson dan Kabak dijantung pertahanan. Untuk kini depan trio Firmansah, masih jadi opsi utama. 

Laga baru berjalan lima menit, RB Leipzig memberikan ancaman. Hanya saja bola hasil sundulan Daniel Olmo membentur tiang gawang Liverpool. 

Liverpool balik membalas pada menit ke-15. Umpan terobosan Arnold disambut Salah yang langsung melepaskan tembakan. Beruntung bola membentur badan Gulacsi. 

Baca Juga: Tes Psikologi: Apakah Anda Sosok yang Berani Mengambil Resiko atau Berlindung di Zona Nyaman?

Baca Juga: Coca-Cola Uji Coba Botol Minuman Berbasis Kertas Untuk Mengatasi Limbah Plastik Dunia

Baca Juga: Kuis: Cari Tahu Keberadaan Tokoh Fiktif Mike Wazowski dalam Gambar, Waktu Anda 10 Detik

Peluang kembali datang dari kubu Liverpool. Kali ini Firmino melepaskan umpan kepada Mane, yang disambut dengan sundulan dari jarak dekat. Namun bola masih melebar dari sasaran. 

Menit ke-36, Firmino mencetak gol namun dianulir. Wasit menilai sebelum bola diumpan Sadio Mane kepada Firmino. Bola telah meninggalakan lapangan pertandingan. 

Laga kedua tim pada babak pertama berkahir dengan skor sama kuat 0-0, meski Liverpool mendominasi jalannya laga pada babak pertama. 

Balik dari ruang ganti, RB Leipzig langsung menggebrak kali ini, Nkunku melepaskan tembakan keras setelah menerima umpan Olmo. Namun mentah di tangan penjaga gawang Alisson. 

Baca Juga: Hilangkan Bau Mulut dan Segarkan Nafas Sejak Pertama Kali dengan Resep Murah Ini

Baca Juga: Alasan untuk Tidak Menyimpan Obat-obatan di Sembarangan Tempat, Simak Penjelasannya

Baca Juga: Innalilahi, Gitaris Legend Irfan 'Rotor' Meninggal Dunia, Musisi Tanah Air Ucapkan Duka Cita

Petak justru hadir bagi tuan rumah saat pemain belakang mereka lakukan kesalahan. Hal ini dimanfaatkan dengan baik oleh Salah untuk mencetak gol ke gawang RB Leipzig. 

Hanya selang lima menit, Liverpool kembali menggandakan kedudukan. Kali ini lewat aksi Sadio Mane. Pria Senegal ini lakukan aksi soloran, setelah menerima umpan Jones. 

Berhadapan dengan penjaga gawang, Mane tidak menyia-nyiakan peluang. Ia melapaskan tembakan keras dan tak mampu dijangkau penjaga gawang. 

Di 30 menit waktu tersisa, tak ada lagi gol yang dicetak kedua tim. Liverpool memenangi duel leg pertama babak 16 besar Liha Champions dengan skor 2-0.

Baca Juga: Punya Tanda Lahir di Punggung? Ini Artinya Untuk Masing-masing Titik

Baca Juga: Bagaimana Udara Dalam Ruangan Merusak Kesehatan Manusia? Ini Penjelasannya

Baca Juga: Tes Kepribadian: Pilih Pohon dan Pelajari Tentang Fitur Menarik dari Karaktermu

Hasil ini menjadi tabungan positif untuk Liverpool, yang akan balik menjamu RB Leipzig pada leg kedua di Anfield Stadium. ***

Editor: Naswandi

Tags

Terkini

Terpopuler