Persija Jakarta Bimbang Isi Slot ASEAN, Pilih Pemain Jerman-Thailand atau Jerman-Filipina ?

- 9 Juni 2023, 19:46 WIB
Persija Jakarta bingung dengan dua pilihan untuk isi slot ASEAN.
Persija Jakarta bingung dengan dua pilihan untuk isi slot ASEAN. /Instagram @persija/

JURNALPALOPO.COM - Slot pemain ASEAN Persija Jakarta masih kosong.

Meski begitu, Persija Jakarta tak kekurangan pemain yang dibidik untuk isi slot ASEAN.

Bahkan, untuk isi slot ASEAN, Persija Jakarta kebingungan sangking banyaknya pemain yang dibidik.

Baca Juga: Striker Asal Toraja Lebih Dekat ke PSIM Jogjakarta, PSM Makassar Beralih ke Eks Timnas Indonesia U19

Persija Jakarta diantara dua pilihan untuk isi slot ASEAN. Dua pilihan itu pemain Jerman-Thailand dan Jerman-Filipina.

Dilansir dari Instagram transferligina, bemain berdarah Jerman-Thailand, pemain bernama Maximilian Steinbauer ini rumornya diincar Persija Jakarta.

Masih berusia 22 tahun, bek kanan kelahiran Berlin ini aktif bermain di Liga Thailand bersama Sukhothai FC.

Baca Juga: RUMOR : Madura United Bidik Striker Mandul Liga Brasil, Rans Nusantara Incar Kiper PSS Sleman

Musim lalu, Maximilian Steinbauer bermain di total 7 pertandingan tanpa berhasil menyumbang gol ataupun assists.

Kontrak Maximilian Steinbauer bersama Sukhothai FC telah habis pada 31 Mei 2023 kemarin.

Besar kemungkinan pemain ini bisa pindah ke Persija Jakarta.

Baca Juga: Laris Manis, Eks Striker PSIS Semarang Diburu Klub-klub Liga 2

Sementara itu, Pemain asal Filipina-Jerman, John-Patrick Strauss dikaitkan dengan Persija Berusia 27 tahun.

Pemain yang masih muda ini aktif bermain di kasta kedua Bundesliga.

Bermain di kompetisi yang bergengsi tersebut, pemain bernama John Patrick Strauss ini sebenarnya jarang mendapat menit bermain di Hansa Rostock pada musim lalu.

Baca Juga: Sempat Diburu Persis Solo, Madura United Resmikan Gelandang Asal Meksiko

Di musim 2022/2023, Patrick hanya bermain di 9 pertandingan dengan rata-
rata menit bermain hanya 10-15 menit saja.

Melihat nasib Patrick di Jerman sebenarnya sangat mungkin Patrick hijrah ke Liga 1 Indonesia demi mendapatkan kesempatan bermain yang lebih besar.

Namun Patrick sendiri sudah dikontrak hingga 30 Juni 2024 yang menjadi tanda bahwa Persija Jakarta hanya memiliki kemungkinan kecil untuk mendatangkan pemain ini.

Baca Juga: Rektor Diminta Tegas Tangani Kasus Bentrokan yang Terjadi di Untad

Lalu siapakah yang akan didatangkan Persija Jakarta untuk isi slot ASEAN ? ***

Editor: Eko Prasetyo

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah