PSIS Lirik Bek Persija, Ehh Persik Bidik Sayap Kirinya, Persebaya Surabaya Perpanjang Kontrak Striker Asing

- 6 April 2023, 09:03 WIB
Rumor transfer Liga 1 datang dari PSIS, Persija, Persik, Persebaya Surabaya.
Rumor transfer Liga 1 datang dari PSIS, Persija, Persik, Persebaya Surabaya. /

JURNALPALOPO.COM - Rumor transfer Liga 1 masih menarik untuk diperbincangkan.

Kali ini, rumor perpindahan pemain datang dari PSIS Semarang, Persik Kediri, Persija Jakarta da Persebaya Surabaya.

PSIS sedang mencari bek tangguh. Pemain Persija jadi bidikannya. Persik melirik sayap kiri PSIS.

Baca Juga: FAKTA MENARIK! Sudah Kena Banned, Daniel Sturridge Malah Pengen Dipinang 3 Klub Liga 1 Ini

Sementara itu, Persebaya bakal memperpanjang kontrak striker asing mereka.

Dilansir dari Instagram transferligina_ PSIS Semarang bergerak mencari pemain baru untuk musim depan.

Salah satu posisi yang jadi fokus utama PSIS Semarang ialah pertahanan.

Baca Juga: Jangan Sampai Salah, Begini Cara Makan Sehat Ala Rasulullah, Lakukan Ini Sebelum...

PSIS Semarang saat ini kabarnya sedang membidik bek Persija Jakarata, Hansamu Yama Pranata.

Hansamu bakal jadi transfer eksklusif PSIS Semarang untuk memperkuat pertahanan mereka musim depan.

Peluang untuk mendapatkan Hansamu Yama Pranata juga sangat besar.

Baca Juga: RUMOR PANAS! Eks Liverpool Merapat ke Persija, 2 Anak Emas Luis Milla di Timnas Siap Ditarik ke Persib

Sebab, datangnya Rizky Ridho dari Persebaya ke Persija bisa membuat posisi Hansamu Yama Pranata bergeser.

Sibuk mencari bek, rupanya sayap kiri PSIS Semarang, Wawan Febrianto sedang dilirik Persik Kediri.

Peluang Persik Kediri mendapatkan Wawan Febrianto juga terbuka lebar. Pasalnya PSIS memiliki banyak penyerang sayap termasuk Wawan Febrianto.

Baca Juga: Bakal Dilakukan Borneo FC Saat Bertemu PSM Makassar, Apa Ritual Guard of Honour ?

Posisi Wawan Febrianto mulai tergusur semenjak Septian David Maulana pulih dari cedera dan PSIS Semarang mendatangkan Vitinho.

Sementara itu, Persebaya Surabaya mulai terbuka mengenai masa depan striker asing mereka, Paulo Victor.

Manajemen Persebaya sudah membahas Paulo Victor. Mereka tinggal memutuskan masa depan sang pemain.

Baca Juga: Cadas! Persija Jakarta Incar Eks Liverpool dan Chelsea, Harganya Cuma Rp3,48 Miliar Tapi Mirip Selebgram

Masa depan Paulo Victor menjadi tanda tanya setelah Persebaya memperpanjang kontrak dua pemain asingnya.

Mereka ialah adalah Sho Yamamoto dan Ze Valente. Sho akan terus berseragam Persebaya hingga satu tahun ke depan.

Sementara itu, Ze Valente diikat hingga tahun 2025. ***

Editor: Eko Prasetyo

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah