Indonesia Gagal Tampil di Piala Dunia U20, Bagaimana Proses Naturalisasi Pemain Wolverhampton ?

- 3 April 2023, 06:00 WIB
Pemain Wolverhampton, Justin Hubner sedang proses menjadi pemain naturalisasi Indonesia yang semula dipersiapkan untuk Piala Dunia U20.
Pemain Wolverhampton, Justin Hubner sedang proses menjadi pemain naturalisasi Indonesia yang semula dipersiapkan untuk Piala Dunia U20. /Instagram/@justinhubner5/

 

JURNALPALOPO.COM - Piala Dunia U20 gagal digelar di Indonesia. Secara Otomatis Indonesia juga gagal ikut dalam kompetisi itu.

Terus bagaimana proses naturalisasi pemain Wolverhampton bersama dua rekannya ?

Seperti diketahui, pemain Wolverhampton, Justin Hubner diproyeksikan untuk memperkuat Timnas U20.

Baca Juga: Update Bursa Transfer BRI Liga 1, Duo Bek Ganas Persib Bandung Dincar Tim Penakluk Tiki Taka Persija

Bersama Ivan Jenner dan Rafael Struick, pemain Wolverhampton, Justin Hubner sedang dalam proses naturalisasi.

Setelah Piala Dunia U20 gagal diikuti Indonesia, apakah proses naturalisasi pemain Wolverhampton itu juga gagal dilaksanakan ?

Dilansir dari akun Instagram blitznews_football, naturalisasi Justin Hubner, Ivan Jenner, dan Rafael Struick telah memasuki tahap akhir.

Baca Juga: PSM Makassar Juara Bernardo Tavares Marah Besar, Liga Indonesia atau Liga Jawa?

Artinya, ketiga pemain keturunan Indonesia asal Belanda itu tinggal selangkah lagi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI).

Mereka sudah melewati Rapat Paripurna Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI.

Justin Hubner, Ivan Jenner, dan Rafael Struick tinggal menunggu Keputusan Presiden (Keppres).

Baca Juga: PSIS Semarang Incar Saudara Beckham, PSS Sleman Lepas Bintang Lebanon, Persebaya Pilih CLBK dengan Pria Bima

Justin Hubner, Ivan Jenner, dan Rafael Struick juga akan diambil sumpahnua Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) sebelum menyandang status WNI.

Sementara itu, Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Young menginginkan agar Justin Hubner, Ivan Jenner, dan Rafael Struick tetap dinaturalisasi.

Pelatih asal Korea Selatan itu mengatakan, kehadiran Justin Hubner, Ivan Jenner, dan Rafael Struick sangat dibutuhkan Timnas Indonesia dimasa mendatang.

Baca Juga: Sempat Diragukan, Ini 4 Pemain Asing yang Tampil Gemilang di Liga 1, Nomor 2 Bawa PSM Makassar Juara Liga 1

Justin Hubner sendiri sempat mengejutkan publik Indonesia lantaran bermain untuk Timnas Belandan U20.

Dia bermain dengan Timnas Belanda U20 saat berhadapan dengan Prancis U20.

Keduanya bertemu dalam pertandingan persahabatan. Belanda U20 berhasil keluar sebagai pemenang dengam skor 2-1.

Baca Juga: Posting Irigasi Soppeng, Gubernur Sulsel Diberondong Soal PSM Makassar, Sessa Punna Gubernur Tidak Suka Bola

Kehadiran Justin Hubner di Belanda U20 mengejutkan pecinta bola tanah air.

Pasalnya sang pemain masih dalam proses naturalisasi sebagai.

Akibat hal itu, sempat tersiar kabar Justin Hubner tak jadi berseragam Merah Putih. ***

Editor: Eko Prasetyo

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah