PANAS !!! Rumor Transfer Liga 1, Persita Tanggerang Bidik Dua Pemain Penting Persib Bandung

- 28 Maret 2023, 14:06 WIB
Persita mengincar dua pemain penting Persib Bandung Ahmad Jufrianto dan Reky Rahayu untuk kompetisi Liga 1 musim depan.
Persita mengincar dua pemain penting Persib Bandung Ahmad Jufrianto dan Reky Rahayu untuk kompetisi Liga 1 musim depan. /Instagram transferligina/

JURNALPALOPO.COM - Rumor transfer tim Liga 1 kian memanas. Tim-tim masih berupaya menggaet pemain buruannya.

Rumor transfer Liga 1 kali ini datang dari Persita Tanggerang yang ingin menggaet pemain Persib Bandung.

Bahkan, kabarnya Persita Tanggerang ingin merekrut dua pemain penting Persib Bandung.

Baca Juga: Memanas! Bruno Moreira Aman, Persebaya Siap Gasak Pilar Utama Tim Papan Tengah

Dilansir dari Instagram transligana, Pemain Persib Bandung yang yang diincar Persita ialah Ahmad Jufrianto dan Reky Rahayu.

Dua pemain Persib yang diincar Persita memiliki peran penting dalam gelaran Liga 1 2022/2023.

Pergerakan transfer Persita ini dilakukan lantaran banyak pemainnya yang jadi incaran klub lain.

Baca Juga: Ekspektasi Gaji Mahasiswa Fisip Untad Setelah Sarjana: Teusah Digaji, yang Penting Kasih Makan Saja Saya

Seperti striker asing asal Argentina, Ramiro Fergonzi yang jadi incaran Persebaya Surabaya.

Tak hanya Persebaya, Ramiro Fergonzi kabarnya diincar klub-klub Liga 1 lainnya untuk mengarungi kompetisi musim depan.

Selain itu, ada juga bek asal Papua Yohanes Kandaimu yang jadi incaran klub Liga 1.

Baca Juga: Tarif Parkir Tetap Berlaku Meski Direktur RS Regional Sulbar Setujui Perubahan! Ini Penjelasan Pengelola

Salah satu klub Liga 1 yang ngebet mendatangkan Yohane Kandaimu ialah Persebaya Surabaya.

Kabarnya, Persebaya ingin mencari pengganti sepadan bagi Rizky Ridho yang hengkang musim depan.

Dan Yohanes Kandaimu dianggap sosok yang cocok untuk menggantikan bek Timnas Indonesia.

Baca Juga: Dinaturalisasi Indonesia, Ini Kelebihan Justin Hubner Menurut Manager Wolves

Sementara itu, Ahmad Jufrianto diincar untuk menggantikan peran dari Yohanes Kandaimu.

Menarik disimak isu transfer klub Liga 1 untuk mengarungi musim depan. ***

Editor: Eko Prasetyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x