Rumor Transfer: Alasan Persija Lebih Pilih Maurides Junior Daripada Moussa Konate, Persib Baru Ancang-ancang

5 Oktober 2023, 16:36 WIB
Maurides Roque Jr menjadi incaran Persija Jakarta. /Instagram @mouridesroque

JURNALPALOPO - Rumor Transfer: Alasan Persija Lebih Pilih Maurides Junior Daripada Moussa Konate, Persib Baru Ancang-ancang.

Moussa Konate, pemain asal Senegal diisukan bakal menjadi rekrutan Persija Jakarta pada paruh musim Liga 1 2023/24.

Akan tetapi Persija Jakarta tidak sendiri dalam mengejar Moussa Konate.

Baca Juga: Tegas! Bojan Bantah Rumor Persib Minati Kapten PSM Makassar, Eks Arema FC Pastikan Pluim Bertahan

Disebutkan oleh akun Instagram @kandaboll lewat postingan instastorynya bahwa PSIS Semarang dan Persebaya Surabaya juga kepincut.

"Moussa Konate Eks striker Timnas Senegal dirumorkan 3 klub. Persija Jakarta, Persebaya dan PSIS Semarang."

"Persija Jakarta sudah berdiskusi dengan tim pelatih mengenai pemain ini," tulis @kandaboll, Rabu (4/10/2023).

Seperti diketahui, baik Persija maupun PSIS sudah terang-terangan bakal mendatangkan pemain diparuh musim.

Baca Juga: Kode Munafri untuk PSM Makassar, Hamka Hamzah Bongkar Status Wiljan Pluim

Peluang Konate bergabung disalah satu klub tersebut terbuka lantaran pemain 30 tahun ini sekarang berstatus tanpa klub.

Namun untuk Persija tampaknya sang pelatih,Thomas Doll lebih memilih pemain lain, bukan Moussa Konate.

Dia adalah Maurides Roque Junior, pemain asal Brasil yang saat ini membela klub kasta kedua Jerman, FC St. Pauli.

Alasan Thomas Doll lebih memilih Maurides Junior adalah karena ia lebih suka pemain yang berkarir di Eropa.

Baca Juga: Renungan dan Doa Harian Liturgi Katolik, Sabtu 21 Oktober 2023 : Roh Kudus Akan Mengajarmu

Apalagi Maurides Junior bermain diposisi striker, sektor dimana Thomas Doll belum menemukan racikan yang pas.

Akan tetapi di musim ini ia belum sekali pun mencatatkan penampilan. Hanya pada musim lalu ia membukukan tujuh caps.

Pemain ini berpotensi dilepas oleh klubnya, mengingat sang pemain sudah melewatkan 19 laga di musim ini.

Hal ini karena cedera meniskus yang ia alami sejak 30 Maret 2023. Baru sembuh total pada 15 Oktober 2023.

Baca Juga: Bacaan Injil Liturgi Katolik, Sabtu 21 Oktober 2023 Lengkap dengan Mazmur Tanggapan

Tentunya ini mesti diperhitungkan manajemen Persija Jakarta jika ingin menggaet sang pemain.

Persib Bandung disatu sisi juga berencana mendatangkan pemain baru pada paruh musim.

Bocoran ini sempat dilontarkan pelatih Persib, Bojan Hodak yang mengatakan akan menambah pemain jika mereka finish di tiga besar.

“Kita akan lihat, jika bisa melanjutkan kemenangan ini dan semua berjalan dengan bagus, saya tidak berpikir untuk melakukan perubahan,” ungkapnya.

Baca Juga: Rumor Transfer PSM Makassar: Yang Tumpul Strikernya, Tapi yang Mau Didatangkan Justru Bek

Salah satu pemain yang diisukan bakal merapat ke Persib adalah jendral lapangan PSM Makassar, Wiljan Pluim.

Selain pernah dilatih Bojan, Pluim dikabarkan memikirkan hengkang dari PSM yang sedang krisis keuangan. Sehingga, rumor itu mencuat hebat.***

Editor: Arini Binti Rabbi

Tags

Terkini

Terpopuler