Trisula PSM Makassar Disorot, Telat Panas atau Sudah Mulai Tumpul?

10 Juli 2023, 07:01 WIB
Kenzo Nambu saat mencetak gol bersama Everton Nascimento. /Instagram/PSM Makassar

JURNALPALOPO.COM - Sang juara musim lalu, PSM Makassar telah melakoni dua pertandingan awal Liga 1 2023/24.

Untuk musim ini, coach PSM Makassar, Bernardo Tavares punya sederet amunisi andalan yang mematikan untuk digunakan menusuk jantung pertahanan lawan.

Dilansir dari kanal YouTube Fair Play Space, PSM Makassar disebut-sebut memiliki trisula mematikan di lini serang mereka.

Baca Juga: Demi ke Liga 1, PSMS Medan Rekrut Putra Daerah, Persiraja Banda Aceh Goda Mantan Persik Kediri

Diposisi pertama ada Kenzo Nambu yang tampaknya menjadi salah satu pemain yang patut diwaspadai oleh klub-klub Liga 1 2023/24.

Alasannya tentu saja karena ketajaman Kenzo Nambu masih terlihat diawal musim ini.

Gelandang serang berusia 30 tahun itu menjadi pencetak gol pertama PSM Makassar di musim ini.

Goal tersebut tercipta ketika Juku Eja -julukan PSM- bertandang ke markas Persija Jakarta pada laga pekan pertama.

Baca Juga: Mengenal Santo Romanus, Rahib Katolik yang Dampingi Santo Benediktus

Pemain kedua yang masuk dalam trisula mematikan PSM adalah Wiljan Pluim.

Tak ada alasan untuk tak menyebut nama Wiljan Pluim.

Salah satu aktor di balik keberhasilan PSM Makassar menjuarai Liga 1 musim lalu tak terlepas dari peran pemain asal Belanda ini.

Sang maestro sukses menduduki puncak daftar pencetak assist dan menjadi pemain terbaik musim lalu.

Baca Juga: Doa dan Renungan Liturgi Katolik, Senin 10 Juli 2023 : Yesus Berikan Penghiburan Bagi yang Putus Asa

Pemain yang sudah berkarir bersama pasukan Ramang sejak Agustus 2016 itu sukses menghasilkan 11 gol dan 10 Assist untuk PSM.

Jika yang sebelumnya adalah pemain asing, penutup dari trisula PSM ini adalah berdarah lokal.

Amunisi lokal ini bisa menjadi tumpuan untuk mengoyak pertahanan lawan.

Sosok yang dimaksud ialah Yakob Sayuri.

Baca Juga: Kalender Liturgi Katolik Senin 10 Juli 2023, Lengkap Bait Pengantar Injil 2 Timotius dan Mazmur Tanggapan

Musim lalu Yakob Sayuri memperlihatkan peningkatan grafik performa yang luar biasa.

Bahkan bisa dibilang ini adalah pencapaian terbaik sepanjang karirnya di sepak bola profesionl Indonesia.

Pemain asal kepulauan Yapen ini sukses menghasilkan tujuh gol dan tujuh assist untuk tim kebanggaan masyarakat Sulsel ini.

Penampilan inilah yang turut membawanya tampil bersama timnas Indonesia dibeberapa ajang internasional.

Baca Juga: Formasi PSM Makassar vs Dewa United di Pekan Dua Liga 1, Bintang 18 Tahun Gantikan Posisi Yakob Sayuri

Namun diawal musim ini, hanya Kenzo Nambu yang memperlihatkan ketajamannya.

Sementara Wiljan Pluim dan Yakob Sayuri masih angin-anginan.

Berdasarkan data situs Transfermarkt, Pluim baru mencatat satu assist sedangkan Yakob masih nol.

Apakah keduanya memang belum panas? Ataukah cahaya bintang mereka sudah mulai meredup? Musim 2023/24 akan menjadi pembuktian.

Baca Juga: Liga 2 Info : Sriwijaya FC Datangkan Sang Mantan, Pemain Abroad Latihan Bersama Sada Sumut

Laga selanjutnya di pekan ketiga, PSM Makassar akan menghadapai Persikabo yang sama-sama belum mengemas kemenangan.

Keduanya saat ini masing-masing menduduki peringkat 15 dan 16 klasemen Liga 1 2023/24.

Laga ini akan berlangsung di stadion Pakansari pada Jumat, 14 Juli 2023.***

Editor: Arini Binti Rabbi

Tags

Terkini

Terpopuler