New Normal, Air Terjun Sarambu Alla Luwu Utara Kembali Ramai

- 21 Juni 2020, 22:55 WIB
Pemandangan air terjun Sarambu Alla di Dusun Tonangka, Desa Kalotok. /Naswandi
Pemandangan air terjun Sarambu Alla di Dusun Tonangka, Desa Kalotok. /Naswandi /Naswandi/

Baca Juga: Pengunjung Dibatasi, Taman Margasatwa Ragunan Siap Dibuka Kembali

Salah satu warga asli Dusun Tonangka yang ditemui wartawan jurnalpalopo.com, mengatakan bahwa, air terjun Sarambu Alla diresmikan sejak Lutfi Andi Mutti menjabat sebagai Bupati Luwu Utara.

"Sejak diresmikan tempat ini memang sudah sangat ramai dikunjungi masyarakat Luwu Utara maupun dari luar. Tarif tiket masuknya cukup murah, hanya tiga ribu rupiah saja,"ucap Tika, Minggu (21/06/20) siang tadi.

Tika menambahkan, kini Sarambu Alla tidak lagi diperhatikan pemerintah. Padahal saat ini akses jalan sangat memprihatinkan.

"Sudah tidak terawat seperti dulu, akses jalan dan beberapa item yang ada di lokasi Sarambu Alla perlu di perbarui, ini demi kenyamanan pengunjung. Terlebih ini merupakan aset pariwisata," pungkasnya.

Terlepas dari kekurangan yang ada, hingga kini Air Terjun Sarambu Alla tetap ramai dikunjungi masyarakat saat hari libur tiba.***

Halaman:

Editor: Naswandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x