Madhiro Eiji Ramal Gunung Meletus, Netizen Minta Clue yang Lebih Detail

- 8 Desember 2021, 20:14 WIB
Madhiro Eiji si pria Indigo yang kini ramalkan erupsi bakal terjadi lagi
Madhiro Eiji si pria Indigo yang kini ramalkan erupsi bakal terjadi lagi /Instagram @madhiroeiji/

JURNAL PALOPO - Madhiro Eiji adalah manusia indigo, pria yang memiliki kemampuan untuk melihat peristiwa di masa mendatang.

Dapat dilihat di beberapa postingannya, Madhiro Eiji kerap membagikan atas penglihatannya terhadap bencana yang akan terjadi dimasa akan datang.

Madhiro Eiji membagikan ramalannya yang disebut vision dalam bentuk puzzle atau gambar ilustrasi.

Baca Juga: Ramalan Anak Indigo, Erupsi Bakal Terjadi Lagi, Madhiro Eiji: Bukan Provokasi Tapi Waspada

Hari ini pria yang akrab disapa Eiji kembali membagikan sebuah postingan, gambar gunung meletus dengan tambah tulisan di atas another, Rabu, 8 Desember 2021, di akun Instagramnya @madhiroeiji.

Eiji juga menambahkan caption Puzzle 1 Casel L, dan menulis dia baru mendapat sebuah vision erupsi.

"Maaf para sahabat Eiji, Eiji baru saja mendapatkan sebuah vision erupsi lagi," tulis Eiji.

"Posting ini tidak bermaksud untuk memprovokasi namun untuk membuat waspada kepada semua sahabat Eiji khususnya. Eiji sangat berharap vision ini tidak terjadi dan agar semua saudara terhindar dari malapetaka ini," sambung Eiji.

Baca Juga: Kilas Erupsi Gunung Semeru, Rumini Sang Pahlawan, Meninggal Dunia Berpelukan Bersama Ibu

Madhiro Eiji juga meminta untuk menyebarkan informasi tersebut agar banyak yang waspada.

"Bila berkenan, sahabat Eiji dapat membantu untuk menyebarkan informasi ini agar semakin banyak yang waspada. Semoga kita semua selalu berada dalam lindungan-Nya," lanjutnya.

Atas unggahan Madhiro Eiji, ini tanggapan netizen:

"Merapi infonya juga ada tanda, Bromo siaga 2, semoga tidak terjadi apa-apa," tulis netizen.

Baca Juga: Kisah Rumini Bertaruh Nyawa Demi Ibu, Hingga Tewas Berpelukan dalam Erupsi Gunung Semeru

"(L) Lewotolok Nusa Tenggara Timur. Statusnya siaga per pagi tadi, bahkan terlihat mengeluarkan asap putih keabu2an #hanyatebakan. Semoga tidak benar, dan semoga kita diberikan keselamatan oleh Allah SWT," tulis netizen lain.

"Kak Eiji Kasi clue dong lebih detail, jadi buat sodara kita yang ada di sekitar kaki gunung agar waspada," tulis netizen

Banyak juga netizen yang meminta petunjuk yang lebih detail, agar warga yang berada di kaki gunung lebih waspada.

Sebagian netizen yang beranggapan bahwa casel L yang ditulis Eiji adalah Gunung Lewotolok.

Baca Juga: Sendu! Tak Rela Tinggalkan Ibu, Rumini Memilih Mati Bersama Sambil Berpelukan di Tengah Terpaan Erupsi Semeru

Gunung Lewotolok adalah gunung api yang berstatus Level III (siaga), berada di Nusa Tenggara Timur.

Selain itu masih ada dua gunung lainnya yang berstatus sama, yakni Gunung Merapi (Yogyakarta), dan Sinabung (Sumatera Utara).

Komentar netizen atas ramalan Madhiro Eiji
Komentar netizen atas ramalan Madhiro Eiji

Diketahui sebelumnya, Gunung Semeru (Jawa Timur), dengan tingkat aktivitas waspada meletus dahsyat menelan banyak korban, pada Sabtu, 4 Desember 2021.***

Editor: Naswandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x