Ustad Khalid Basalamah Bongkar Fakta Dibalik Serial Film Little Krisna, Ini Penjelasannya

- 8 Agustus 2021, 14:02 WIB
Khalid Basalamah bongkar fakta dibalik serial film Khalid Basalamah
Khalid Basalamah bongkar fakta dibalik serial film Khalid Basalamah /YouTube @Tafsir ilmu/

JURNAL PALOPO- Anda tentu sudah sangat akrab dengan film kartun Little Krisna. Tapi, taukah Anda serial India ini memiliki fakta yang disembunyikan. 

Little Krisna merupakan sebuah kartun dari India yang menceritakan tentang perjalanan Dewa Krisna di masa kecil. Dibalik menariknya serial tersebur, Ustad Khalid Basalamah bongkar fakta. 

Film kartun Little Krisna sendiri dikemas sesuai untuk anak-anak, dengan cerita melawan berbagai iblis jahat suruhan Raja Kamsa. 

Baca Juga: Ini Penjelasan Ustad Khalid Basalamah, Tentang Fenomena Orang Meninggal Dunia

Meski dibalut dalam sebuah kartun namun sebagian percaya terutama yang menyembah dewa Krisna, cerita dari film kartun Little Krisna benar adanya. 

Terlepas dari hal tersebut melalui YouTube Tafsir Ilmu ustad Khalid Basalamah membongkar fakta yang disembunyikan dari film kartun tersebut. 

Melalui YouTube Tafsir Ilmu, Ustad Khalid Basalamah mengatakan bahwa film kartun Krisna merupakan contoh perusakan akidah yang luar biasa. 

Dalam salah satu cuplikan yang sempat ia tonton dimana Dewa Indra yang marah kepada Krisna ustad Khalid Basalamah, mengatakan bahwa ini merupakan contoh yang sangat fatal. 

Baca Juga: Gerakan 4 Anggota Tubuh Ini Bikin Shalat Batal, Simak Penjelasan Buya Yahya

Karena secara tidak langsung anak-anak yang menontonnya akan termensed bahwa Krisna adalah Tuhan. Untuk itu Ustad Khalid Basalamah mengatakan kepada anaknya bahwa film tersebut haram. 

Namun, terlepas dari pro dan kontra film kartun Krisna, hingga saat ini tak dapat dipungkiri masih menjadi idola anak-anak dan telah diputar di dua stasiun TV swasta. 

Bukan saja anak-anak, sebagian orang dewasa turut serta menyaksikan cerita Dewa dari India ini. Yang terpenting adalah menjadi penonton yang bijak, dan bisa memahami apa yang telah Anda tonton. 

Terlebih pada anak-anak, orang tua wajib mengontrol tontonan apa yang bisa mereka lihat dan menjelaskan sisi baik dari apa yang mereka lihat.***

Editor: Naswandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah