Postingan di Media Sosial Memberi Tahu Orang Lain Tentang Kepribadian Anda

- 2 Juni 2021, 09:04 WIB
Postingan di Media Sosial Memberi Tahu Orang Lain Tentang Kepribadian Anda
Postingan di Media Sosial Memberi Tahu Orang Lain Tentang Kepribadian Anda /LoboStudioHamburg/Pixabay/Jurnal Palopo

JURNAL POLOPO - Media sosial memang menjadi wadah seseorang untuk memposting segala sesuatu. Baik itu terkait peristiwa yang terjadi di sekitarnya, maupun hal-hal yang berkaitan dengan dirinya sendiri. 

Ternyata hal-hal yang Anda posting di media sosial, bisa menjadi pertanda dari kepribadian dan secara tidak langsung memberi tahu orang lain tentang siapa Anda yang sebenarnya. 

Secara khusus, ada empat pola yang dapat ditemukan dalam postingan Anda di media sosial. Apa saja? Simak berikut.

Baca Juga: Bongkar Kepribadian Anda Lewat Cara Penggunaan Handphone

1. Sering Memposting sesuatu dengan cepat dan update adalah tanda seorang ekstrovert

Jika Anda sering memposting tentang kegiatan sosial dan kehidupan sehari-hari, Anda cenderung menjadi seseorang yang ekstrovert.

Tidak masalah apakah biasanya memposting sesuatu yang penting bagi Anda atau hanya gambar makanan yang dengan bangga dimasak hari itu.

Anda akan selalu menunjukkannya pada teman media sosial yang dimiliki karena seorang ekstovert gemar terhubung dengan orang lain.

Seorang ekstovert menggunakan media sosial sebagai alat wadah mereka terhubung dan terlibat dengan kegiatan sosial. 

Baca Juga: Tes Kepribadian Cinta, Ketahui Kehidupan Asmara Anda Lewat Sebuah Gambar

2. Orang yang berbagi postingan tentang topik intelektual cenderung individu yang berpikiran terbuka 

Anda yang suka menggunakan media sosial sebagai cara untuk mendapatkan dan berbagi informasi dengan orang lain, baik dengan memposting artikel, video YouTube, atau opini yang ingin Anda diskusikan, lebih cenderung berpikiran terbuka dan mau belajar hal-hal baru.

Anda adalah tipe orang yang suka berdiskusi dan berpikiran terbuka terhadap perbedaan pendapat.

3. Orang yang kebanyakan memposting tentang prestasi mereka sendiri lebih mungkin untuk menjadi narsis

Jika postingan media sosial sebagian besar diisi dengan prestasi Anda sendiri, baik besar maupun kecil, itu adalah pertanda bahwa Anda ingin diakui. 

Baca Juga: Seberapa Cepat Orang Jatuh Cinta pada Anda, Temukan Jawaban dengan Menjawab Soal Tes Psikologi

Anda lebih menggunakan media sosial untuk mendapatkan validasi dan perhatian orang lain daripada membangun jejaring sosial yang bermakna.

4. Orang yang memposting pembaruan tentang pasangan romantis mereka lebih cenderung takut kehilangan

Anda mungkin berpikir sering memposting tentang betapa Anda mencintai pasangan Anda adalah tanda hidup Anda cukup solid. Tetapi menurut penelitian, hal ini berkata yang sebaliknya.

Orang-orang yang merasa perlu sering memposting pembaruan tentang pasangannya sebenarnya lebih cenderung takut untuk kehilangan pasangannya.

Baca Juga: Tes Psikologi: Apa yang Terjadi dalam Hubunganmu Sekarang? Temukan Semuanya dengan Memilih Satu Gambar

Itulah 4 hal terkait postingan di media sosial yang dapat memberi tahu orang lain tentang siapa anda sebenarnya.

Meski tak 100 persen benar, setidaknya dengan melihat postingan seseorang di media sosial dapat memberikan Anda gambaran terkait kepribadian orang tersebut.***

Editor: Naswandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah