6 Alasan Mengapa Anda Merasa Sendiri dalam Hubungan Asmara

26 Mei 2021, 22:11 WIB
Ilustrasi Merasa Sendirian dalam Hubungan Asmara/Unsplash/Everton Vila/ /

JURNAL PALOPO – Bagi kebanyakan orang, mempunyai hubungan asmara yang stabil menyiratkan bahwa mereka akan mendapatkan manfaat selama sisa hidupnya.

Dari saling mengutarakan ide dengan orang yang spesial hingga kehadiran sosok yang dicintai, mengharapkan hubungannya memberi rasa kedekatan, kasih sayang timbal balik, dan hubungan yang dalam.

Namun, masing-masing pasangan tidak mengharapkan dirinya merasa kesepian dalam hubungan yang telah dibangun bersama.

Baca Juga: Felicia Tissue Ceritakan Kronologi saat Kaesang 'Ghosting', Ajak Nikah hingga Kontaknya Diblokir

Kesepian bisa memiliki arti yang berbeda bagi setiap orang. Namun umumnya mencakup hal-hal berikut:

  • Merasa tidak didengar oleh pasangan Anda
  • Merasa tidak dicintai atau tidak diperhatikan
  • Merasa terputus dari hubungan itu sendiri
  • Merasa cemas untuk mengungkapkan masalah
  • Merasa pasangan Anda tidak mau berbagi cerita dengan Anda
  • Merasa masukan Anda diabaikan oleh pasangan
  • Merasa tidak yakin tentang masa depan, hubungan, atau diri sendiri
  • Menemukan diri sebagai pembuat keputusan tunggal
  • Mulai membuat rencana untuk diri sendiri dan tidak melibatkan pasangan
  • Merasa sedih, kosong, atau putus asa

Jika Anda mulai merasa sendirian dalam hubungan, Anda mungkin bertanya-tanya apa yang menyebabkan itu dan bagaimana cara memperbaikinya.

Berikut enam alasan mengapa Anda merasa sendiri dalam hubungan asmara Anda:

Baca Juga: 5 Tips Mempertahankan Hubungan Jarak Jauh, Bagi yang LDR Wajib Tahu

Merasa Kesepian dari Dalam

Mungkin Anda heran mengapa faktor internal (sifat, tempramen, dan perilaku) dapa membuat Anda merasa sendirian dalam suatu hubungan saat bersama pasangan yang Anda cintai.

Jika Anda atau pasangan Anda suka meremehkan salah satu pasangan, maka cenderung akan membuat jarak antara mereka dan orang yang dicintai.

Mungkin Anda memiliki isu kesehatan mental dan kesepian yang Anda rasakan. Ini penting untuk membangun hubungan yang sehat.

Baca Juga: Felicia Tissue Akhirnya Buka Suara soal 'Ghosting' Kaesang, Presiden Jokowi dan Keluarga Dicecar

Anda bisa mencoba mengatasinya dengan melakukan hal-hal yang disuka yang bisa mengurangi rasa depresi. Itu bisa meningkatkan hubungan ke arah yang lebih baik dan sehat.

Merasa Sendirian dalam Hubungan Anda

Seperti yang dijelaskan di atas, Anda mungkin merasa kesepian berdasarkan faktor internal Anda.

Namun, dalam banyak kasus, kesepian ini muncul karena beberapa faktor seperti, kurang atau buruknya komunikasi antar pasangan, adanya masalah jadwal untuk bertemu, dan kurangnya menghabiskan waktu bersama.

Baca Juga: Wakil Walikota Menindaklanjuti SE Gubernur Sulsel dengan Salat Gerhana Bersama Masyarakat

Tujuan dan Ekspektasi yang Berbeda

Dalam pengertian ini, penyesuaian diri dalam hubungan itu penting. Merasa sendirian dalam hubungan dapat berarti bahwa Anda dan pasangan perlu meninjau kembali tujuan Anda dan mengarahkannya ke arah yang sama.

Atau mungkin Anda harus menerima bahwa perjalanan asmara Anda tidak lagi bisa mengikuti jalur yang sama atau harus berpisah.

Adanya Kebutuhan yang Harus Dipenuhi

Baca Juga: Tes Kepribadian: Buatlah Lingkaran pada Segitiga, Gambar yang Dibuat Menunjukkan Siapa Anda

Umumnya manusia mempunyai kebutuhan yang harus dipenuhi, seperti kebutuhan fisik, emosional, spiritual, dan lainnya.

Mungkin ketika Anda dan pasangan sedang menghabiskan waktu berdua, Anda bisa memegang tangan atau memeluk pasangan Anda sebagai tanda kasih sayang dan perhatian.

Supaya Anda atau pun pasangan tidak merasa sendirian saat menjalankan hubungan.

Jadwalkan Waktu untuk Berdua

Baca Juga: Terapkan dalam Kehidupan Anda, Inilah Keuntungan dari Meminta Maaf Bagi Kesehatan Mental

Alasan mengapa Anda merasa sendirian adalah mungkin jarang menghabiskan waktu berdua.

Cobalah diskusikan pada pasangan Anda untuk luangkan waktu di sela jadwal kesibukan.

Hal ini untuk membangun rasa kepercayaan, hormat, serta komunikasi yang lebih antar Anda berdua.

Merasa Terluka dan Terkhianati

Baca Juga: Info CPNS 2021: Pendaftaran CPNS dan PPPK Ditunda, Benarkah?

Jika Anda merasa terluka dan terkhianati karena menduga pasangan Anda selingkuh atau mengabaikan Anda, cobalah bicarakan dengannya pelan-pelan.

Memperbaiki hubungan yang rusak, bisa dilakukan tetapi butuh kesabaran, komitmen, serta upaya penyelesaian Anda berdua.

Jika semua cara di atas dirasa gagal, cobalah cari bantuan pada pakar atau teman yang dapat dipercaya. Semoga bermanfaat.***

Editor: Gunawan Bahruddin

Tags

Terkini

Terpopuler