Atlit Dojo Neco Jaya Club Palopo Borong Medali, dalam Kejuaraan Karate Tingkat Nasional

- 20 Januari 2021, 18:47 WIB
Atlit Dojo Neco Jaya Club Palopo Borong Medali, dalam Kejuaraan Karate Tingkat Nasional
Atlit Dojo Neco Jaya Club Palopo Borong Medali, dalam Kejuaraan Karate Tingkat Nasional /Andi Imran Idrus/Jurnal Palopo

JURNALPALOPO- Atlit Dojo Neco Jaya Club berhasil mengharumkan nama Kota Palopo, di tingkat nasional. Dojo yang terletak di Kelurahan Balandai ini berhasil memborong 11 medali emas. 

Bukan hanya itu saja, atlit Dojo Neco Jaya Club Palopo, juga berhasil membawa pulang 2 medali perak dan 13 medali perunggu. Raihan prestasi ini karate tingkat nasional ini di gelar di Semarang pada akhir 2020.

Ini merupakan kali ketiga, atlit-atlit dari Dojo Neco Jaya Club Palopo, mencetak atlit dengan mental juara dan haus akan prestasi di tingkat nasional. 

Baca Juga: Beli Paket Internet Lebih Menguntungkan dengan ShopeePay, Ikuti Langkah-Langkah Berikut Ini

Baca Juga: YouTube Perpanjang Penangguhan Trump Selama Seminggu Lagi

Para atlit Dojo Gojukai Neco Jaya Club, yang turut serta dalam kejuaraan "permata sakti national virtual karate kata championship Semarang, mengaku bangga dengan pencapaian mereka.

Hal ini juga tidak lepas dari kerjasama para pelatih, para atlit dan dukungan langsung dari kedua orang tua murid yg ada di perguruan Dojo gojukai Neco Jaya Club. 

Tepat pada Rabu 21Januari 2021, pengurus Dojo Gojukai Neco Jaya Club kembali melaksanakan kegiatan opening ceremony yaitu pengaluangan medali dan penyerahan sertifikat atlit berprestasi.

Hal ini di laksanakan guna memberikan motifasi dan apresiasi bagi para atlit, untuk tetap mempertahankan dan meningkatkan prestasi yang mereka raih. Sekaligus sebagai bukti kepada orang tua atlit, bahwa anak mereka patut dibanggakan. 

Halaman:

Editor: Naswandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x