Kemenangan Beruntun, Quartararo Puncaki Klasemen MotoGP

- 26 Juli 2020, 22:15 WIB
Quartararo Raih Juara Pertama Usai Bertanding di Jerez*/ @fabioquartararo20
Quartararo Raih Juara Pertama Usai Bertanding di Jerez*/ @fabioquartararo20 /

Marc Marquez sendiri yang start di urutan ke 23 tidak dapat menyelesaikan balapan akibat rasa sakit yang dia dapatkan ketika terjatuh pada MotoGP Spanyol, akhir pekan lalu.

Jalannya Balapan

Drama dimulai saat Miguel Oliveira yang start kelima terjatuh di tikungan pertama. Quartararo yang sedari awal memimpin balapan terus menambah jarak dengan rival-rivalnya. 

Baca Juga: Peduli Banjir Bandang Luwu Utara, PGRI Kota Palopo Salurkan Bantuan Logistik

Posisi kedua terus diperebutkan oleh duet Yamaha, Vinales dan Rossi. Hingga di lap kesembilan, Vinales yang berada di posisi ketiga disalip Bagnaia yang terus menguntitnya dari belakang.

Memasuki lap kesepuluh, tiba-tiba motor Vinales kehilangan tenaga, dan akhirnya kembali disusul Miller serta Franco Morbidelli hingga turun ke posisi keenam.

Di lap yang sama, nasib sial menimpa Jack Miller, dia malah terjatuh ke luar lintasan saat berada di posisi kelima.

Perebutan posisi kedua masih terus berlangsung. Namun kali ini Rossi bertarung dengan Bagnaia yang sempat menyalip Rossi dan mengambil alih posisi kedua.

Baca Juga: Minta Perempuan Tidak Terjun ke Industri Film Porno, Mia Khalifa : Video Akan Menghantui Sampai Mati

Morbidelli yang berada di depan Vinales harus lebih dulu menyelesaikan balapan di lap enam belas karena kendala teknis pada motor.

Halaman:

Editor: Gunawan Bahruddin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah