Indonesia Juara Piala Thomas 2020, Merah Putih Tak Berkibar, Taufik Hidayat Soroti LADI dan Kemenpora

- 18 Oktober 2021, 15:35 WIB
Taufiq Hidayat saat jadi bintang tamu di Podcast Deddy Corbuzier. Ia kini soroti LADI hingga Kemenpora setelah Indonesia juara Thomas Cup 2020
Taufiq Hidayat saat jadi bintang tamu di Podcast Deddy Corbuzier. Ia kini soroti LADI hingga Kemenpora setelah Indonesia juara Thomas Cup 2020 /Youtube Daddy Corbuzier/

JURNAL PALOPO- Mantan atlet bulutangkis, Taufik Hidayat melontarkan kritikan, setelah atlet bulutangkis berhasil bawa Indonesia menjadi juara di Piala Thomas 2020, namun bendera merah putih tidak dikibarkan.

Diketahui Indonesian menjadi juara atas China di final Piala Thomas 2020, dengan skor 3-0, yang berlangsung di Ceres Arena, Aarhus, Denmark, Minggu 17 Oktober 2021.

Namun, sayangnya pada saat Indonesia keluar sebagai juara, tidak dibarengi dengan berkibarnya bendera merah putih, hingga digantikan logo PBSI.

Baca Juga: Jonatan Christie Pastikan Kemenangan Indonesia di Piala Thomas 2020, Taklukan Li Shing Feng Lewat 3 Set

Itu terjadi lantaran Indonesia dapat hukuman dari WADA (Badan Anti Doping Dunia), pada tanggal 7 Oktober 2021, karena divonis sebagai negara yang tidak patuh doping.

Selain Indonesia, ada dua negara lainnya yang juga mendapat hukuman yang sama, yakni Thailand dan Korea Utara.

Atas hal itu Taufik Hidayat mengeluarkan kritikan, dengan memperhatikan kinerja LADI (Lembaga Anti Doping Indonesia), Kemenpora (Kementerian Pemuda dan Olahraga), KOI (Komite Olimpiade Indonesia), dan KONI (Komite Olahraga Nasional Indonesia), melalui akun Instagram miliknya.

Sebelumnya Taufik Hidayat mengucapkan selamat kepada team bulutangkis Indonesia atas pencapaian di ajang bulutangkis. 

Baca Juga: Menang Mutlak 3-0 atas China, Indonesia Juara Piala Thomas 2020

"Selamat Piala Thomas Cup kembali ke Indonesia, terima kasih atas kerja kerasnya team bulutangkis Indonesia," tulis Taufik Hidayat pada akun Instagram @taufikhidyatofficial.

"Tapi, ada yang aneh bendera merah putih gak ada, diganti dengan bendera PBSI, Ada apa dengan LADI dan Pemerintah kita? Khususnya Menpora KONI dan KOI? Kerjamu selama ini ngapain aja? Bikin malu Negara Indonesia aja," lanjutnya

"Jangan ngarep jadi tuan rumah Olympic atau piala dunia, urusan kecil aja gak bisa beres. Kacau dunia olahraga ini," lanjut Taufik Hidayat.

Postingan Taufik Hidayat di instagram yang soroti kinerja LADI hingga Kemenpora, lantaran bendera merah putih tidak dikibarkan
Postingan Taufik Hidayat di instagram yang soroti kinerja LADI hingga Kemenpora, lantaran bendera merah putih tidak dikibarkan

Gagalnya Bendera Indonesia berkibar di Piala Thomas 2020 akibat pemerintah, khususnya LADI gagal memberikan sampel doping atlet Indonesia pada tahun 2020 dan 2021.

Baca Juga: Hasil Piala Thomas 2020: Indonesia Unggul 3-0 Atas China, Jonatan dan Ginting Moncer

Berdasarkan hasil final Piala Thomas Cup 2020, Indonesia menang setelah berhasil mengalahkan China dengan skor 3-0.

Pencapain terus dibuka oleh Anthony Sinisuka Ginting (tunggal putra) yang merupakan peringkat lima dunia, menang melawan Lu Guang Zu, 18-21, 21-14, 21-16.

Disusul ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs He Ji Ting/Zhou Hao Dong, 21-12, 21-19.

Lalu partai ketiga, Jonatan Christie vs Li Shi Feng (tunggal putra) dengan bermain di tiga gim dengan skor, 21-14, 18-21, 21-14. 

Baca Juga: Piala Thomas dan Uber 2020, 5 Negara Mundur hingga penolakan 59 Negara Terhadap Indonesia

Setelah 19 tahun lamanya, dimana terakhir tahun 2002 Indonesia memegang gelar, dan kembali tahun 2021, team bulutangkis Indonesia memastikan negaranya keluar sebagai juara Piala Thomas 2020 (2021).***

Editor: Naswandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x