Anies Baswedan Ganjar Prestasi Greysia Polii dan Apriyani Rahayu, dengan Nama Gedung di PPOP Ragunan

- 15 Agustus 2021, 16:52 WIB
Anies Baswedan abadikan nama peraih medali emas Olimpiade Tokyo pada sebuah gedung
Anies Baswedan abadikan nama peraih medali emas Olimpiade Tokyo pada sebuah gedung /Instagram @r.apriyanig/

JURNAL PALOPO- Berhasil menyumbangkan medali emas pada Olimpiade Tokyo 2020. Nama Greysia Polii dan Apriyani Rahayu diabadikan oleh Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan. 

Sebegai bentuk Apresiasi atas keberhasilan Greysia Polii dan Apriyani Rahayu menyumbangkan medali emas untuk Indonesia, Anies Baswedan akan mengabadikan nama mereka untuk sebuah gedung.

Sebelumnya, pasangan Greysia Polii dan Apriyani Rahayu telah diguyur sejumlah hadiah. Baik dari pemerintah dan tokoh lainnya, sebagai bentuk apresiasi atas prestasi di Olimpiade Tokyo 2020.

Baca Juga: Greysia dan Apriani Raih Emas Olimpiade Tokyo 2020, Influencer Arief Muhammad Tepati Janjinya

Sebelumnya pemerintah DKI Jakarta, juga telah memberikan hadiah kepada masing-masing pemain berupa uang sebesar 800 Juta Rupiah. 

Pemberian nama Greysia Polii dan Apriyani Rahayu sendiri untuk gedung yang terdapat di PPOP Ragunan berlangsung pada Sabtu 14 Agustus 2021 di Gedung Bulutangkis Rudy Hartono. 

Adapun nama gedung tersebut yaitu Sasana Emas Greysia/Apriyani yang bertujuan untuk dapat motivasi dan inspirasi banyak orang.

Baca Juga: Raih Medali Emas di Usia 33 Tahun, Greysia Polii Pecahkan Rekor Sepanjang Perhelatan Olimpiade

Apresiasi tersebut juga turut membuat kedua atlet ini merasa terharu, dan akan selalu mengingat jasa pendiri PB Jaya Raya, yakni mendiang Ciputra yang telah menjadikan seperti saat ini.***

Editor: Naswandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x